WAHANANEWS.CO, Jakarta - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menerima kunjungan tokoh filantropi dunia sekaligus pendiri Gates Foundation, Bill Gates, di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, pada Rabu (7/5/2025).
Pertemuan tersebut turut dihadiri oleh sejumlah tokoh filantropi nasional serta menteri-menteri dari Kabinet Merah Putih.
Baca Juga:
Prabowo Dorong Pemberdayaan UMKM dan Kerja Sama Lawan Kejahatan Lintas Batas di APEC
Dalam sambutannya, Presiden Prabowo menyampaikan apresiasi atas kontribusi Gates Foundation yang setiap tahunnya menyalurkan dana bantuan mencapai US$ 9 miliar secara global.
Untuk Indonesia sendiri, menurut Prabowo, Gates telah memberikan dukungan lebih dari US$ 100 juta sejak tahun 2009.
"Jadi sesuatu yang menarik tadi saya bicara dengan beliau, beliau telah memberi hibah ke Indonesia senilai US$ 159 juta. Di kesehatan US$ 119 juta, pertanian US$ 5 juta, teknologi US$ 5 juta, bantuan sosial lainnya lintas sektor totalnya lebih dari US$ 28 juta lebih," kata Prabowo.
Baca Juga:
Presiden Prabowo Serukan Peningkatan Rasa Percaya dan Komitmen Kerja Sama Inklusif di Kawasan Asia Pasifik
Sejumlah pengusaha dan pejabat tinggi juga hadir dalam pertemuan tersebut, antara lain:
- Chairul Tanjung (Pemilik CT Corp)
- Garibaldi Thohir (Pemilik PT Alamtri Resources Tbk - ADRO)