WahanaNews.co | Menteri Sosial Tri Rismaharini dalam amanatnya pada Hari Pahlawan tahun 2022, mengatakan bahwa spirit kepahlawanan dapat menjadi energi dalam mengatasi tantangan bangsa.
Melalui semangat “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”, kata dia, diharapkan Hari Pahlawan tahun 2022 menjadi momentum menggugah kembali kesadaran segenap elemen bangsa memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa.
Baca Juga:
Kementerian PU: Teladani Semangat Kepahlawanan Dalam Membangun Negeri
"Mari kita kedepankan semangat membantu sesama tanpa memandang sekat-sekat perbedaan, saling menghargai satu sama lain, dan mampu mengisi kemerdekaan dengan hal-hal yang bermanfaat bagi kemajuan bangsa," kata Mensos Risma di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU) Kalibata Jakarta, Kamis.
Mensos mengatakan, mengimplementasikan nilai-nilai kepahlawanan merupakan salah satu modal membangun bangsa. Dimulai dari sendiri, keluarga hingga lingkungan sekitar, dan menjadikan semangat dan nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi di dalam setiap langkah kehidupan.
Memasuki usia kemerdekaan ke-77 tahun, menurut dia, Bangsa Indonesia masih menghadapi berbagai tantangan, dalam upaya bersama mewujudkan masyarakat adil dan makmur.
Baca Juga:
Lapas Sibolga Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan: Teladani Nilai-Nilai Kepahlawanan
"Mari bersama-sama kita berantas kebodohan, kemiskinan dan lawan upaya pecah belah bangsa. Mari kita lawan paham radikal, kita tumbuh kembangkan semangat gotong royong untuk menyongsong masa depan," kata dia.
Tantangan lainnya yang tidak kalah serius adalah pemanasan global yang memicu beragam bencana alam, serta kelangkaan pangan, energi dan air bersih. Mensos menyerukan agar semua elemen bangsa meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi bencana termasuk pandemi COVID–19 serta kelangkaan sumber daya.
"Mari kita berjuang bersama dengan kesungguhan. Kita mempunyai semua modal dasar untuk menjadi bangsa pemenang. Marilah kita bergerak bersama dan maju bersama dengan tekad untuk menang. Sekali Merdeka, Tetap Merdeka," kata Risma.
Sebagai solusi pemenuhan kebutuhan dan memperkuat keragaman pangan, Mensos Risma menawarkan solusi dengan mengembangkan dan memanfaatkan energi baru dan terbarukan. Mensos mengajak untuk mengembangkan sumber pangan berbasis potensi dan kearifan lokal, pengelolaan sumber daya air secara bijak. Sebab, ketahanan sumber daya air diharapkan dapat menopang keberlangsungan hidup dan kehidupan generasi kini dan generasi mendatang.
Mensos mengakui, upaya tersebut tidak mudah, namun ia yakin pasti bisa. "Karena para pahlawan kita telah memberikan teladannya. Mereka pada masanya mengajarkan pada kita beragam nilai untuk kita warisi dan kita ikuti, sehingga jejak kemenangan niscaya akan berada dalam genggaman," kata dia.
Wakil Presiden Ma’ruf Amin bertindak selaku inspektur upacara dalam peringatan Hari Pahlawan tahun 2022. Didampingi istri Wury Estu Handayani, Wakil Presiden Ma'ruf Amin memimpin pelaksanaan Upacara Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama (TMPNU) Kalibata, demikian dilansir dari ANTARA, Kamis (10/11/2022). [JP]