WahanaNews.co | Kiprah Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020 akan segera dimulai dan kick off akan mulai digelar pada Kamis (9/12/2021) sampai Sabtu (1/1/2022).
Piala AFF 2020 adalah turnamen bergengsi di Asia Tenggara dan akan diikuti oleh 10 negara peserta, termasuk Timnas Indonesia yang diasuh Shin Tae-yong.
Baca Juga:
Dikatain Pelatih Gagal di Timnas, Begini Reaksi Sin Tae Yong
Ajang Piala AFF 2020 akan menjadi ujian khusus bagi Shin Tae-yong untuk dapat meracik starting eleven terbaik Timnas Indonesia.
Diketahui sebelumnya, Timnas Indonesia telah melakukan pemusatan latihan di Turki dan menggelar beberapa laga uji coba internasional.
Tergabung di Grup B Piala AFF 2020, Timnas Indonesia bakal bersaing ketat dengan Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos.
Baca Juga:
Dikabarkan Telah memulai Negosiasi, FK Senica Tertarik Merekrut Witan Sulaeman
Persaingan di Grup B tergolong bakal ketat, lantaran secara head to head terdapat dua lawan yang harus diwaspadai, yaitu Timnas Malaysia, dan Timnas Vietnam besutan Park Hang-seo.
Penentuan starting XI Skuad Garuda harus dilakukan dengan selektif lantaran persaingan di Grup B ini sangat ketat.
Diberitakan, Shin Tae-yong disebutkan telah memilih empat striker di Piala AFF 2020.