WahanaNews.co | Salah satu legenda angkat besi Indonesia asal Papua, Raema Lisa Rumbewas atau dikenal dengan Lisa Rumbewas kembali tampil di depan publik dengan membawa bendera simbolik pada pembukaan PON XX Papua, Sabtu (2/10/2021).
Tak sendirian, ia bersama tujuh atlet legendari Papua membawa bendera Pekan Olahraga Nasional (PON) di pembukaan acara olahraga bergengsi Indonesia ini.
Baca Juga:
PLN Siapkan Skema Berlapis untuk Listrik Tanpa Padam di MotoGP Mandalika
Berada di barisan terdepan, Lisa Rumbewas membawa salah satu sudut bendera PON XX Papua 2021.
Wanita peraih medali perak di Olimpiade Sydney 2000 dan Olimpiade Athena 2004 ini melambaikan tangan ke penonton sembari membawa bendera bersama tujuh orang atlet hebat lain asal Bumi Cenderawasih itu.
Bersama Lisa, berikut tujuh atlet senior hebat lain asal Papua yang membawa bendera PON kali ini. Mereka adalah
Baca Juga:
Tim Medis PON XX Papua Belum Terima Honor, DPR Papua Minta Audit
- Benny Maniani, peraih medali emas olahraga tinju Kejuaraan Asia Jakarta 1977
- Erni Sokoy, peraih medali olahraga dayung SEA Games Myanmar 2013
- Novilus Yoku, peraih dua medali emas olahraga karate SEA Games Brunei Darussalam 1999
- Kartika Monim, peraih medali emas olahraga voli SEA Games Singapura 1983
- Melly Mofu, pemecah rekor dan peraih medali emas olahraga atletik lari gawang 400 meter SEA Games Kuala Lumpur 1977
- Rully Rudolf Nere, peraih medali emas sepak bola SEA Games Jakarta 1987
- Imanuel Daundi, peraih medali emas olahraga pencak silat Kejuaraan Dunia Jakarta 1992
Jokowi Resmi Buka PON XX Papua
Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi membuka gelaran PON Papua ke-20 yang sesuai jadwal berlangsung 2 sampai 15 Oktober mendatang.
Pembukaan PON Papua berlangsung di Stadion Lukas Enembe, Sentani, Sabtu (2/10) malam. Upacara pembukaan PON Papua turut disemarakkan dengan berbagai kegiatan.
Upacara pembukaan PON Papua dibuka dengan lagu 'Sa Papua' yang dibawakan oleh seniman asal Papu, Edo Kondologit, Nowela, dan Michael Jakarimilena. Nyanyian tersebut diiringi oleh para penari Tifa.
Upara pembukaan kemudian berlanjut dengan defile kontingen dari setiap provinsi yang ambil bagian di PON Papua. Selain atlet, terdapat pula wasit dan perwakilan dari 34 provinsi dalam defile tersebut.
Perwakilan kontingen Papua menutup parade atlet dalam upacara pembukaan PON Papua. Setelah itu disusul dengan parade bendera 34 provinsi.
Dalam pidatonya, Jokowi mengaku bangga karena PON untuk kali pertama bisa digelar di tanah Papua. Hal ini juga disebut Jokowi menunjukkan kemajuan Papua dalam hal infrastruktur dan kemampuan menyelenggarakan acara besar di kancah nasional dan internasional.
"Perasaan saya dan perasaan saudara-saudara pasti sama, kita bangga ada di tanah Papua. Dan kita bangga berada di stadion terbaik di Asia Pasifik ini. Kita bangga membuka PON ke-20, PON yang pertama kali diselenggarakan di tanah Papua," ujar Jokowi dalam pidatonya.
"Pekan Olahraga ini menunjukkan kemajuan Papua, menunjukkan kesiapan infrastruktur di tanah Papua, dan kesiapan masyarakat Papua dalam menyelenggarakan acara besar untuk berprestasi di kancah nasional dan internasional," ia melanjutkan.
PON Papua akan mempertandingkan 56 cabang olahraga. Sebanyak 6.442 atlet akan berpartisipasi di pesta olahraga paling bergengsi se-Indonesia tersebut. [rin]