WahanaNews.co | Mega bintang Cristiano Ronaldo dikabarkan rela untuk menurunkan gaji demi dapat meninggalkan klub Liga Inggris Manchester United pada bursa transfer pemain musim panas ini.
Dikutip dari Football Italia, Kamis (21/7/22), agen Jorge Mendes dikabarkan telah mengatakan kepada calon-calon klub baru dari Ronaldo bahwa kliennya siap menerima potongan gaji sebesar 30 persen dari yang dirinya terima di Manchester United.
Baca Juga:
5 Pesepakbola Top Dunia Ini Pernah Dilatih oleh Jose Mourinho
Dikabarkan Ronaldo sangat tertarik untuk kembali ke Spanyol dengan bergabung dengan Atletico Madrid, namun Los Rojiblancos tidak berada di posisi untuk mewujudkan kepindahan tersebut.
Diketahui pemain asal Portugal itu bukan figur yang populer di kalangan suporter Atletico Madrid, terlebih Ronaldo selama sembilan musim membela rival sekota Real Madrid.
Selain itu, Atletico Madrid kini tidak dalam posisi secara finansial untuk merealisasikan proses transfer Ronaldo dan memilih untuk mendapatkan pemain yang lebih realistis.
Baca Juga:
Gaji Tak Kunjung Dibayar, Cristiano Ronaldo Seret Juventus ke Jalur Hukum
Semenjak pertengahan bulan lalu, terus tersiar kabar jika Cristiano Ronaldo memiliki keinginan untuk meninggalkan Manchester United setelah selama kurang dari 12 bulan ia tiba di Old Trafford dari Juventus pada Agustus tahun lalu.
Diyakini keinginan Ronaldo ini dilatarbelakangi tidak akan tampilnya Manchester United di Liga Champions musim ini setelah hanya mampu duduk di peringkat enam klasemen akhir Liga Inggris musim lalu.
Cristiano Ronaldo kembali membela Manchester United pada awal musim 2021/22 setelah sebelumnya meraih kesuksesan bersama Real Madrid dan Juventus dalam kurun waktu 12 tahun setelah meninggalkan Old Trafford pada musim panas 2009.
Pada musim lalu, Ronaldo tercatat menjadi bagian penting dari Manchester United dengan mencatatkan 39 penampilan dan menyumbangkan 24 gol serta tiga assist di segala ajang.[afs]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.