WahanaNews.co | Fiorentina dikabarkan pernah mengajukan tawaran kepada Real Madrid untuk memboyong Dusan Vlahovic pada Januari 2022.
Nyatanya, Real Madrid menolak proposal tersebut karena mereka menunggu kedatangan Kylian Mbappe.
Baca Juga:
Bertamu ke Markas Spezia Calcio 2008, Juventus Raih Tiga Poin
Media Spanyol, Cadena SER, yang memberikan klaim tersebut.
Dikatakan bahwa Fiorentina menginginkan harga yang lebih tinggi dari proposal Juventus dan Real Madrid ditengarai sanggup mewujudkannya.
Vlahovic sudah menjadi milik Juventus.
Baca Juga:
Sapa Fans Sepakbola Indonesia di Jakarta, Edgar Davids Sampaikan Hal Ini
Pemain internasional Serbia itu meninggalkan Fiorentina pada bursa transfer Januari 2022 setelah ditebus dengan mahar 80 juta euro (sekitar Rp 1,307 triliun).
Pemain 22 tahun tersebut langsung memberikan kontribusi nyata bagi Bianconeri, julukan Juventus.
Dalam debutnya bersama Juventus di pentas Serie A, Vlahovic mencetak gol yang membuat mereka menang 2-0 atas Hellas Verona, Minggu (6/2/2022).
Sebelum bergabung dengan Juventus, Vlahovic termasuk striker buruan sejumlah klub elite Eropa.
Arsenal dan Tottenham Hotspur termasuk pesaing Juventus untuk mendapatkan tanda tangannya.
Namun, Fiorentina pun sempat menawarkan Vlahovic kepada Real Madrid.
Menurut laporan Cadena SER, Fiorentina melakukan hal tersebut setelah menerima tawaran dari Turin.
Fiorentina memperkirakan, klub besutan Carlo Ancelotti itu mampu membayar dengan harga yang lebih tinggi dari proposal yang diajukan Juventus.
Ternyata, Real Madrid tak terlalu berminat meski mereka pernah menginginkan sang striker pada 2021.
Los Blancos, julukan Real Madrid, sudah menyiapkan tempat bagi Mbappe.
Apalagi, penyerang internasional Perancis itu bisa bergabung secara gratis pada musim panas nanti.
Sebab, kontrak Mbappe bersama Paris Saint-Germain habis pada 30 Juni 2022.
Media ternama Jerman, Bild, melaporkan dua pekan lalu bahwa Real Madrid sudah mencapai kesepakatan secara prinsip dengan Mbappe.
Jadi, mantan striker AS Monaco itu berpeluang besar pindah ke Santiago Bernabeu pada musim depan. [dhn]