WahanaNews.co | Barcelona sukses meraup poin penuh usai menggilas Osasuna dengan skor telak 4-0 pada jornada 28 La Liga Spanyol 2021-2022 di Camp Nou, Senin (14/3/2022) dini hari WIB.
Barca membuka keunggulan lewat gol yang dicetak Ferran Torres melalui titik putih yang di eksekusi di menit ke-14 babak pertama. Pemain muda berusia 22 tahun asal Spanyol itu kembali mencetak gol tujuh menit kemudian sekaligus menggandakan keunggulan Barcelona menjadi 2-0.
Baca Juga:
MU Jumpa Barca pada Undian Liga Europa, De Gea: Kalau Mau Juara Harus Kalahkan yang Terbaik
Tak lama berselang, Blaugrana kembali menambah keunggulan menjadi 3-0, kali ini gol disumbangkan oleh mantan pemain Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang di menit ke-27′. Barcelona kembali menambah gol yang dicetak oleh Ricard Puig di menit ke-75′.
Hasil ini membuat anak asuh Xavi Hernandez perlahan-lahan memanjat papan klasemen Liga Spanyol. Barcelona naik ke peringkat 3 klasemen dengan 51 poin. Osasuna sendiri tertahan di peringkat ke-11.
Dominasi ditunjukkan Barcelona di Stadion Camp Nou sejak awal laga. Dengan tempo permainan cepat, Blaugrana sukses terus menekan Osasuna untuk bermain di lini pertahanan mereka.
Baca Juga:
Barcelona Tekuk Almeria 2-0 Jadi Laga Perpisahan Bek Kawakan Gerard Pique
Pada menit ke-13, Nacho Vidal melakukan pelanggaran terhadap Ferran Torres di kotak terlarang yang membuat wasit memberikan tendangan penalti bagi Barcelona. Torres yang menjadi algojo mampu menyelesaikan tugasnya dengan baik dan membawa Barcelona unggul 1-0.
Ferran Torres mampu menggandakan keunggulan Barcelona pada menit 21 setelah memanfaatkan umpan Ousmane Dembele dengan baik. Barcelona pun kini berhasil unggul 2-0 atas Osasuna di babak pertama.
Setelah unggul, Barcelona tidak mengendurkan serangan mereka. Pierre-Emerick Aubameyang pun berhasil mencetak gol ketiga setelah Dembele kembali mampu memberikan umpan sempurna.
Osasuna pun masih kesulitan untuk menemukan pola permaian yang baik untuk mengejar ketertinggalannya tersebut. Namun hingga babak pertama berakhir tidak ada gol yang dapat tercipta. Skor 3-0 menutup babak pertama Barcelona vs Osasuna.
Osasuna sepertinya punya rencana untuk membuat keajaiban - atau sekadar mencoba membuat pertandingan ini tak berakhir buruk. Mereka melakukan tiga pergantian pemain sekaligus sebelum kick-off babak kedua dilakukan.
Sayang, tiga pergantian itu tak membuat perbedaan. Barcelona masih menguasai permainan dan melakukan serangan tanpa ada masalah. Pada menit ke-55, Pique sukses menyarangkan bola ke gawang Osasuna. Tapi golnya dianulir karena offside.
4-0! Barcelona memperlebar jarak skor tepat pada menit ke-75. Tidak ada peran Dembele kali ini. Riqui Puig menghasilkan gol dari bola muntah hasil tembakannya yang sempat ditahan oleh Herrera.
Empat gol tak memuaskan Barcelona. Beberapa kali Memphis Depay, yang masuk di babak kedua, melepas tembakan untuk mengubah skor jadi 5-0. Sayangnya dua peluangnya gagal menghasilkan gol tambahan.
Peluit panjang dibunyikan tanpa tambahan gol di sisa-sisa menit pertandingan. Barcelona mengantongi kemenangan krusial yang membuatnya masuk ke empat besar dengan 51 poin. Osasuna sendiri tertahan di peringkat ke-11.
Susunan Pemain:
Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Dani Alves, Gerard Pique (Clement Lenglet 62'), Eric Garcia, Jordi Alba (Oscar Mingueza 79'); Pedri (Riqui Puig 73'), Sergio Busquets, Pablo Gaviria; Ousmane Dembele, Pierre-Emerick Aubameyang (Memphis Depay 73'), Ferran Torres (Martin Braithwaite 80').
Osasuna (4-3-3): Sergio Herrera; Nacho Vidal, David Garcia (Aridane Fernandez 46'), Alvaro Juan Cruz Armada, Cote; Jon Moncayola, Lucas Torro (Unai Garcia 46'), Javi Martinez (Darko Brasanac 73'); Iker Benito (Ante Budimir 67'), Kike Garcia, Ruben Garcia (Roberto Torres 46'). [qnt]