WahanaNews.co | Pertandingan Inggris vs Jerman mencetak rekor penonton, Minggu (31/7/2022), ketika 87.192 fans hadir di Stadion Wembley menyaksikan partai final Piala Euro Wanita 2022.
Ramainya fans yang hadir di stadion membuktikan suksesnya gelaran Piala Eropa Wanita edisi ke-13 ini, dengan tuan rumah Inggris berhasil “memulangkan” sepakbola dan menjadi juara usai mengalahkan Jerman 2-1.
Baca Juga:
Berikut Daftar 6 Negara yang Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia U-17
Tak ada satu pun laga Piala Eropa, baik cabang pria maupun wanita, yang pernah dihadiri lebih banyak penonton di stadion.
Penonton Terbanyak Sepanjang Sejarah Piala Euro
Baca Juga:
3 Kandidat Pengganti Gareth Southgate Usai Kegagalan Timnas Inggris di Piala Dunia 2022
Di tengah laga, dikonfirmasi bahwa jumlah akhir penonton di stadion mencapai angka 87.192, nyaris memenuhi kapasitas Wembley.
Rekor sebelumnya dipegang oleh Piala Eropa Pria 1964, ketika 79.115 fans menghadiri final antara Spanyol dan Uni Soviet di Santiago Bernabeu, kandang Real Madrid.
Jika ditotal, Euro 2022 telah menggaet 574.875 penonton, lebih dari dua kali lipat jumlah penonton Euro Wanita edisi sebelumnya yang digelar di Belanda pada 2017. [gun]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.