WahanaNews.co | FIFA menggelontorkan dana hingga US$488 juta atau setara Rp7,6 triliun untuk membayar uang hadiah di Piala Dunia 2022.
Dari mana sajakah sumber keuangan FIFA untuk menutup biaya sebanyak itu?
Baca Juga:
Ketum PSSI Ajak Tim Kerja Keras Meski Indonesia Naik Peringkat FIFA
Berikut sumber dana FIFA untuk bayar uang hadiah Piala Dunia 2022.
FIFA mendapatkan uang untuk membayar hadiah kepada negara peserta Piala Dunia yaitu berasal dari empat sumber pemasukan yaitu hak siar, sponsorship, penjualan tiket, dan penjualan lisensi yang dinilainya mencapai Rp117 triliun, dikutip dari AP.
Di Piala Dunia 2022, FIFA dikabarkan mengantongi 2,6 miliar dolar atau setara Rp 40,6 triliun dari pemasukan hak siar pertandingan.
Baca Juga:
Pembunuhan Berencana di Muaro Jambi, Pelaku Terancam Hukuman Mati
Selain dari hak siar, FIFA juga mendapatkan pemasukan dari sponsor utama dan pendukung untuk menyukseskan gelaran Piala Dunia. Nilai pemasukan FIFA dari sponsor dikabarkan mencapai 1,66 miliar dolar.
Kemudian, FIFA juga mendapatkan pemasukan dari penjualan lisensi atau merek Piala Dunia. Nilai jual penggunaan merek Piala Dunia dunia ini bisa mencapai ratusan juta dolar. Maka itu setiap orang atau perusahaan tidak bisa sembarangan dalam penggunaan lisensi Piala Dunia karena memiliki hak komersial.
Terakhir, FIFA juga mendapatkan pemasukan dari penjualan tiket pertandingan Piala Dunia 2022. Pemasukan FIFA dari penjualan tiket dikabarkan mencapai 712 juta dolar.