WahanaNews.co | 6 tim sudah dipastikan lolos ke babak 8 besar Piala Dunia 2022. Keenam tim tersebut adalah Kroasia, Brasil, Belanda, Argentina, Inggris, dan Prancis.
Babak 8 besar Piala Dunia 2022 akan dimulai pada Jumat (9/12) malam dengan menyajikan pertandingan pertama yaitu Kroasia vs Brasil dilanjut Belanda vs Argentina.
Baca Juga:
Ketum PSSI Ajak Tim Kerja Keras Meski Indonesia Naik Peringkat FIFA
Kemudian pertandingan babak 8 besar Piala Dunia lainnya akan kembali digelar Sabtu (10/12) malam dengan menyajikan pertandingan yang mempertemukan pemenang laga 16 besar antara Maroko vs Spanyol dan Portugal vs Swiss.
Setelah pertandingan itu Minggu (11/12) dini hari WIB nanti juga akan berlangsung pertandingan babak 8 besar antara Inggris vs Prancis.
Kini keenam tim yang sudah memastikan lolos yaitu Kroasia, Brasil, Belanda, Argentina, Inggris, dan Prancis pun tengah bersiap untuk menghadapi babak 8 besar Piala Dunia 2022.
Baca Juga:
Pembunuhan Berencana di Muaro Jambi, Pelaku Terancam Hukuman Mati
Timnas Kroasia berhasil memastikan diri lolos ke babak perempat final usai mengalahkan Jepang lewat adu penalti di babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Sementara Brasil sukses melaju ke babak 8 besar usai menyingkirkan Korea Selatan lewat kemenangan 4-1 di babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Kemudian Belanda berhasil menaklukkan Amerika Serikat 3-1 di 16 besar untuk melangkah ke babak perempatfinal Piala Dunia 2022.