WahanaNews.co | Juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir, diketahui sakit sejak pagi hari terakhir tes MotoGP dan tidak mengikuti tes terakhir di MotoGP Mandalika 2022.
Padahal, rekan satu timnya, Alex Rins menjadi pembalap yang paling pagi mengeluarkan motor dari paddock.
Baca Juga:
GP Austria 2022: Joan Mir Alami Sobek Ligamen Kaki Kanan
Dua pembalap, Joan Mir dan Raul Fernandez, mengalami sakit pada hari terakhir penyelenggaraan tes MotoGP Mandalika 2022, Minggu (13/2).
Diketahui Mir kemudian mengalami sakit perut hingga muntah, namun pihak tim Suzuki Ecstar membantah jika Mir positif Covid-19.
"Joan Mir mengalami sakit perut dan muntah pagi ini. Dia telah ke Clinica Mobile di mana dia telah didiagnosis dengan keracunan makanan. Tidak ada alasan untuk mencurigai dia positif Covid-19," demikian tulis akun @Suzukimotogp pada pukul 10.02 WIB.
Baca Juga:
MotoGP Inggris: Quartararo Ungguli Mir di FP 2
Sementara Mir tidak bisa mengikuti balapan sejak pagi, Fernandez sempat menjajal aspal Sirkuit Mandalika pada pagi hari.
Tidak seperti pembalap-pembalap lain yang menjalani puluhan lap, pembalap tim Tech3 KTM itu hanya menuntaskan tujuh lap. Catatan waktunya pun hanya 1 menit 34,896 detik, atau berada di posisi paling buncit dibanding 22 pembalap lain.
Menjelang pukul 10.00 WIB ada pengumuman bahwa tim Tech3 KTM akan mengumumkan hal terkait Fernandez. Diketahui kemudian pengumuman tersebut adalah mengenai kondisi fisik Fernandez.