WahanaNews.co | Laga bigmatchKualifikasi Piala 2022 Zona Amerika Selatan antara Brasil dan Argentina resmi dihentikan.
Partai Brasil vs Argentina awalnya dijadwalkan berlangsung di Corinthians Arena atau Neo Quimica Arena, Senin (6/9/2021) dini hari WIB.
Baca Juga:
J-League Bantu Jepang Tembus Piala Dunia 2022
Namun, ketika laga baru berjalan enam menit setelah kickoff, ofisial memasuki lapangan untuk menghentikan pertandingan.
Melansir dari ESPN, pertandingan dihentikan setelah otoritas kesehatan Brasil mendatangi laga dan mempermasalahkan empat pemain Argentina yang dinilai melanggar aturan karantina.
Adapun empat pemain yang dimaksud adalah personel timnas Argentina yang bermain di Liga Inggris, yakni Emiliano Buendia (Aston Villa), Emiliano Martinez (Aston Villa), Giovani Lo Celso (Tottenham Hotspur), dan Cristian Romero (Tottenham Hotspur).
Baca Juga:
Italia Gagal ke Piala Dunia 2022, Ini Pengakuan Mengejutkan Presiden FIFA
Tiga nama yang disebut belakangan masuk susunan starter Argentina dalam laga kontra Brasil.
Di bawah aturan Pemerintah Brasil, pendatang yang dalam 14 hari terakhir berada di Inggris, sebelum memasuki negara itu harus dikarantina selama 14 hari sejak saat kedatangan.
Otoritas Kesehatan Brasil (Anvisa) mengungkapkan bahwa protokol kesehatan tetap harus diutamakan dan karantina mesti segera dilakukan.
"Anvisa menganggap situasi ini sebagai risiko kesehatan yang serius dan karenanya telah meminta otoritas kesehatan setempat untuk segera menentukan karantina bagi para pemain, yang dilarang berpartisipasi dalam aktivitas apa pun dan harus dicegah agar tak berada di wilayah Brasil," kata Anvisa, dalam sebuah pernyataan.
Para pemain Argentina pun pergi ke ruang ganti.
Kedua pelatih tim, bersama dengan kapten timnas Argentina, Lionel Messi, serta awak Brasil, berkumpul di sisi lapangan beberapa saat kemudian untuk membahas penghentian laga.
Tak lama berselang, Conmebol memberikan pernyataan resmi bahwa laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Brasil vs Argentina resmi ditunda.
"Dengan keputusan wasit pertandingan, laga yang diselenggarakan oleh FIFA antara Brasil dan Argentina untuk Kualifikasi Piala Dunia ditangguhkan," tulis pernyataan Conmebol.
Adapun kelanjutan laga Brasil vs Argentina akan menunggu keputusan dari FIFA.
Sejumlah negara di Amerika Selatan dan Brasil sendiri memang menetapkan peraturan Covid-19 yang ketat karena masih banyak kasus positif virus Corona.
Hal ini pun membuat timnas di daerah Conmebol tak bisa diperkuat oleh beberapa pemain dari liga-liga tertentu, salah satunya Liga Inggris.
Sejumlah negara anggota Conmebol memang masuk daftar merah Pemerintah Inggris.
Alhasil, ada sejumlah klub Liga Inggris yang tak mengizinkan pemain mereka membela timnas pada jeda internasional kali ini.
Emiliano Buendia, Emiliano Martinez, Giovani Lo Celso, dan Cristian Romero tetap bisa tampil bersama tim Tango setelah mendapatkan lampu hijau dari klub-klub mereka. [qnt]