WahanaNews.co | Manchester City tumbangkan Wolverhampton Wanderes dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Etihad, Minggu (22/1) malam.
Sesaat setelah wasit David Coote meniup peluit tanda laga dimulai, Man City langsung menggedor pertahanan Wolves.
Baca Juga:
Manchester City Ajukan Tawaran Resmi untuk Rekrut Bintang Eintracht Frankfurt, Omar Marmoush
Tim tamu sudah siap dengan pertahanan kompak dan solid menghadapi tuan rumah yang mengincar kemenangan guna menjaga kans mempertahankan gelar juara.
Jack Grealish, Kevin De Bruyne, Riyad Mahrez, dan Ilkay Gundogan mencari celah di lini belakang Wolves.
Sebuah peluang didapat Erling Haaland pada menit ke-19, namun kiper Wolves Jose Sa melakukan penyelamatan gemilang.
Baca Juga:
Gol John Stones di Menit Akhir Antar Manchester City Menang 2-1 atas Wolves
Pemain-pemain The Citizens tak hanya mencoba membuka peluang bagi Haaland, namun juga berupaya mencetak gol dari jarak jauh seperti yang dilakukan Grealish dan Rodri.
Upaya tersebut masih belum bisa mengubah skor.
Man City baru bisa mencetak gol pada menit ke-40. Sang bomber Haaland mencetak gol dengan memanfaatkan umpan silang De Bruyne.