WahanaNews.co | Legenda Manchester United, Peter Schmeichel menyebut dirinya tak yakin Liverpool dan Manchester City bisa menjuarai Liga Champions 2021/2022.
Menurutnya ada banyak hal yang akan mereka hadapi. Keduanya terlalu banyak mengemban tekanan.
Baca Juga:
Cody Gakpo Kembali Perkuat Liverpool di Leg Kedua Kontra PSG di Anfield
“Real Madrid dan Bayern sangat jauh di depan di liga mereka, mereka bisa mengistirahatkan pemain, mereka bisa bersiap untuk ini. Man City dan Liverpool tidak bisa,” katanya, dilansir dari Metro, Rabu (6/4/2022).
Preview Perempat Final Liga Champions 2021/2022
Liga Champions musim 2021/2022 telah memasuki babak perempat final.
Baca Juga:
Dari Mainz ke Merseyside: Klopp dan Gelar-gelar Bergengsi yang Diraihnya
Tim-tim kuat Eropa berhasil lolos ke fase ini antara lain, Real Madrid, Bayern Muenchen, Liverpool, Chelsea, dan Manchester City.
Para legenda Liga Inggris, Peter Schmeichel, Jamie Carragher dan Thierry Henry telah memprediksi siapa yang akan memenangkan Liga Champions musim ini.
Ada tiga tm Liga Inggris yang lolos ke perempat final, yakni Liverpool, Manchestr City, dan Chelsea.
Mereka akan bersaing dengan tim kuat Eropa dari liga lainnya untuk mengangkat trofi si Kuping besar.
Juara bertahan Chelsea akan menyambut juara Liga Champions 13 kali Real Madrid pada leg pertama, di Stadion Stamford Bridge, Kamis (7/4/2022) dini hari WIB.
Raksasa Bundesliga, Bayern Muechen akan bertandang ke Stadion El Madrigal di waktu yang sama melawan tuan rumah Villarreal.
Sebelumnya, Liverpool mengamankan leg pertama melawan Benfica dengan kemenangan 3-1 di Lisbon.
The Reds punya peluang besar lolos ke semifinal karena leg kedua akan dimainkan di Anfield.
Adapun Manchester City menghadapi perlawanan kuat dari Atletico Madrid, di Stadion Etihad.
Pertahanan kuat yang diterapkan pasukan Diego Simeone membuat City kesulitan menjebol gawang Atletico meskipun mereka akhirnya menang 1-0 berkat gol Kevin de Bruyne. [rin]