WahanaNews.co | Berita menggembirakan datang dari Thailand. Petinju Indonesia asal Maluku, Ongen Saknosiwi berhasil meninju KO lawannya asal Thailand, Rattakorn Tassaworn di ronde keempat.
Dalam laga yang berlangsung di Thailand, Jumat (4/3/2022) itu, Ongen sukses merengkuh gelar sabuk juara kelas bulu WBC Asia.
Baca Juga:
Tayang di Netflix 20 Juli 2024, Mike Tyson Bakal Duel dengan Youtuber Jake Paul
Jalannya Pertandingan
Begitu ronde pertama dimulai, Ongen coba bermain agresif dengan upaya untuk lebih menekan Rattakorn.
Beberapa pukulan hook kanan Ongen bisa mendarat telak di kepala Rattakorn.
Baca Juga:
7 Manfaat Olahraga Boxing untuk Kesehatan Wanita, Silahkan Dicoba!
Masuk ke ronde kedua, Ongen terus menekan Rattakorn.
Rentetan pukulan Ongen sudah mulai menunjukkan dampak pada wajah Rattakorn yang mulai lebam.
Rattakorn sempat terjatuh namun tidak ada hitungan lantaran dianggap tergelincir.
Di ronde ketiga, Ongen makin percaya diri. Pukulan Ongen kali ini bisa membuat Rattakorn terjatuh. Namun Rattakorn bisa bertahan dan melanjutkan pertarungan.
Walaupun lebih sering menekan, Ongen juga tak lupa menjaga pertahanan. Footwork Ongen bekerja dengan baik sehingga ia sukses menghindari sejumlah counter punch yang dilepaskan oleh Rattakorn.
Pada ronde keempat, kombinasi pukulan Ongen makin sering mendarat ke wajah Rattakorn.
Ongen sukses menjatuhkan Rattakorn setelah straight kanan disusul uppercut kiri masuk telak ke pertahanan Rattakorn.
Kali ini Rattakorn tak mampu bangkit dan Ongen dinyatakan sebagai pemenang.
Dengan kemenangan ini, rekor Ongen Saknosiwi di dunia tinju profesional menjadi sembilan kemenangan tanpa terkalahkan. [rin]