WahanaNews.co | Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang menggelontorkan anggaran sebesar Rp 264 juta kepada atlet peraih medali dan official pada PON XX Papua.
Pembagian bonus bagi para atlet peraih medali tersebut, langsung diberikan secar simbolis oleh Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir, didampingi Ketua KONI Sumedang H Ali Badjri di Gedung Negara Jumat 31 Desember 2021.
Baca Juga:
Kejaksaan Negeri Padang Terima Uang Pengganti dari Terpidana Kasus Korupsi KONI
Ketua KONI Sumedang Ali Badjri mengapresiasi atas pemberian bonus yang diberikan oleh Pemda Sumedang kepada atlet dan official yang turut serta pada PON XX di Papua.
"Alhamdulillah, berkat prestasi para atlet hari ini mendapatkan apresiasi dalam bentuk bonus dari Pemda Sumedang," ujarnya.
Diakuinya, banyak potensi atlet di Sumedang. Bahkan, sambung Ali, beberapa atlet Sumedang sudah banyak yang dilirik dan dibujuk oleh daerah lain.
Baca Juga:
Pendirian BAKI Disambut Positif sebagai Badan Penyelesaian Sengketa Olahraga Tunggal di Indonesia
"Banyak sekali atlet kita dibujuk oleh daerah lain untuk memperkuat daerahnya. Namun, banyak juga atlet menolak. Bentuk perhatian ini diharapkan dapat memotivasi lagi atlet untuk mengharumkan nama Sumedang di kancah olahraga," tandasnya.
Sementara itu Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir mengatakan, pemberian bonus ini merupakan bagian dari penghargaan dan apresiasi dari pemerintah terhadap atlet Sumedang yang berprestasi di PON Papua, serta telah mengharumkan nama Sumedang.
"Melalui reward ini, diharapkan dapat terus memotivasi para atlet untuk lebih berprestasi lagi. Terutama Sumedang punya target di PORDA nanti," ucap Dony.