WahanaNews.co | Jadwal bulutangkis Swiss Open 2022 hari ini, Selasa (22/3/2022), Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana bakal ditantang wakil India.
Melansir dari laman bwfworldtour.bwfbadminton.com, jadwal Swiss Open 2022 dimulai hari ini hingga Minggu (27/3/2022).
Baca Juga:
Swiss Open 2022: Fajar/Rian Juara Usai Tekuk Ganda Malaysia
Pertandingan digelar di St Jakobshalle Basel, Swiss, dimulai pukul 06.00 PM waktu setempat atau 12.00 WIB.
Namun beberapa laga masih dalam tahap kualifikasi.
Berikut pertandingan untuk para wakil Indonesia:
Baca Juga:
Puasa Gelar Individu 2 Tahun, Jojo Akhirnya Juara Lagi
- Anthony Sinisuka Ginting (3) vs Shesar Hiren Rhustavito
- Jonatan Christie (4) vs Thomas Rouxel (Prancis)
- Gregoria Mariska Tunjung vs Busanan Ongbamrungphan (4/Thailand)
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (1) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (3/India)
- Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi (Jepang)
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (4) vs M.R. Arjun/Dhruv Kapilla (India)
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Hoo Pang Ron/Cheah Yee See (Malaysia)
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Marus Ellis/Lauren Smith (3/Inggris)
- Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Jones Ralfy Jansen/Linda Efler (Jerman)
- Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (2).
Prediksi Swiss Open 2022
Para pebulutangkis Indonesia sudah harus terlibat pertandingan seru sejak laga pembuka turnamen Swiss Open 2022.
Tidak hanya wakil Indonesia di sektor ganda putra yang akan terlibat pertandingan sengit dengan pemain-pemain unggulan top dunia sejak awal kejuaraan Swiss Open 2022.
Selain pasangan ganda putra juara All England 2022, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, yang dijadwalkan bertarung lawan unggulan ketiga dunia asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, aksi wakil tunggal putra juga layak ditunggu dan disaksikan.
Indonesia mengirinkan tiga pemain tunggal putra terbaiknya di turnamen Swiss Open 2022.
Ketiga tunggal putra Indoneia itu yakni Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shiren Hiren Rhustavio.
Dari tiga pebulutangkis tersebut, yang dikutip dari tournamentsoftware.com, Anthony Sinisuka Ginting harus sudah terlibat pertandingan All Indonesian pada pertandingan pembuka Swiss Open 2022.
Di atas kertas, Anthony Ginting akan bisa melewati pertandingan pembuka menghadapi kompatriotnya di Pelatnas PBSI, Shesar Hiren Rhustavio.
Secara peringkat BWF, posisi Anthony Ginting berada di atas Shesar Hiren Rhustavio.
Ginting merupakan pemain yang kini mempati ranking BWF nomor 5.
Sedangkan Shesar Hiren Rhustavio belum masuk deretan 10 besar dunia.
Tapi Athony Ginting jangan menganggap enteng rekannya di Pelatnas PBSI tersebut.
Jika tidak hati-hati, bisa saja Shesar Hiren Rhustavio menjadi batu sandungan bagi Ginting.
Baik Ginting dan Hiren Rhustavio dipastikan sudah tahu kelebihan dan kelemahan masing-masing.
Mereka setiap hari selalu berlatih di Pelatnas PBSI yang terpusat di Cipayung Jakarta.
Pertarungan Anthony Ginting vs Hiren Rhustavio dipediksi berjalan menarik, seru dan ketat.
Jika Anthony Ginting mampu melewati laga pembuka dengan kemenangan, pemain asal Cimahi, Jawa Barat, itu sudah ditunggu pemenang antara tunggal Prancis, Brice Leverdez vs Zhao Jun Peng (China).
Bila skenario ini terjadi, Anthony Ginting bepeluang besar menjadi pemenang di babak kedua.
Tapi, Anthony Ginting yang berstatus unggulan ketiga tidak boleh menganggap remeh lawan.
Lantaran siapa pun bisa mengalahkannya di ajang Word Tour BWF Series ini.
Selanjutnya jika lolos dari babak kedua, Anthony Ginting diprediksi bakal bertemu uanggulan kedelapan asal India, Lakshya Sen, pada babak perempat final.
Apabila prediksi ini berjalan mulus, sinyal waspada harus diterapkan Atnhony Ginting.
Lakshya Sen merupakan pemain berkualitas dan kemampuannya cukup moncer di All England 2022.
Ia mampu menembus final dan menantang pemain nomor satu dunia asal Denmark, Viktor Axelsen.
Kalau Anthony Ginting mampu melewati pertandingan perempat final, baru di semifinal kemungkinan besar bakal bertemu Viktor Axelsen.
Jika ini terjadi, maka pertemuan kedua pemain tersebut merupakan laga ulangan All England 2022.
Saat di All England, Anthony Ginting tak bisa berbuat banyak menghadapi Viktor Axelsen dan menyerah dua gim.
Viktor Axelsen sendiri diprediksi belum menemui hambatan berarti di laga awal-awal Swis Open 2022 dan akan melaju mulus ke semifinal.
Rekan Antony Ginting di Pelantas PBSI, Jonatan Christie, juga diprediksi akan melaju hingga semifinal Swiss Open 2022.
Ini jika melihat calon-calon lawan yang bakal dihadapi pemain yang diunggulkan di posisi keempat turnamen ini.
Lawan pertama Jonatan Christie adalah pemain nonunggulan asal Prancis, Thomas Rouxel.
Di atas kertas, Jojo --panggilan Jonatan Christie-- bisa mengatasi perlawanan Rouxel untuk lolos ke babak kedua.
Selanjutnya apabila lolos ke babak perempat final, tantangan berat diprediksi akan dihadapi Jonatan Christie.
Ia bisa saja bertemu juara dunia 2021 asal Singapura, Loh Kean Yew.
Pertandingan Jojo vs Kean Yew dipastikan akan menarik dan seru.
Joko pasti bakal mengeluarkan kemampuan terbaiknya untuk memenangi laga perebutan tiket ke semifinal.
Apabila mampu melewati Kean Yew, Jojo berpotensi menghdapi unggulan kedua asal Denmark, Anders Antonsen.
Antonson sendiri diprediksi akan mampu melewati lawan-lawannya di pertandingan awal hingga ke semifinal.
Pada ajang Swiss Open 2022, Indonesia mengirimkan sebanyak 20 wakil.
Tidak semua pemain yang tampil di All England Open 2022 ikut ambil bagian di Swiss Open 2022.
Pasangan ganda nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya, absen dalam kejuaraan Swiss Open 2022.
Tapi lima pasangan ganda putra Indonesia yang baru beraksi di All England 2022, ikut melanjutkan penampilannya di Swiss Open 2022.
Selanjutnya di sektor tunggal putra, Indonesia mengirimkan tiga wakil terbaiknya.
Mereka itu Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rhustavio.
Sedangkan di tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung menjadi satu-satunya wakil tim Merah Putih. [gun]