WahanaNews.co | Tunggal putri Korea Selatan, An Se-young, menegaskan kedigdayaannya dengan keluar sebagai juara BWF World Tour Super 1000 Indonesia Open 2021.
Dia menumbangkan ratu bulutangkis Thailand, Ratchanok Intanon, dalam duel straight game 21-17 dan 22-20 selama 46 menit.
Baca Juga:
Ditaklukkan Pasangan Jepang, Greysia/Apriyani Raih Runner-up
Bertarung di Bali International Convention Center and Westin Resort, Minggu (28/11/2021), An Se-young sudah tampil dominan sejak awal.
Dengan mudah dia memimpin 8-2 atas Intanon.
Seakan tak terbendung, gadis 19 tahun itu terus-menerus mendulang poin dan meninggalkan Intanon dengan selisih yang cukup jauh, 13-7.
Baca Juga:
Tampil Apik, Greysia/Apriyani Maju ke Final Indonesia Open 2021
Saking dominannya, An Se-young membuat Intanon frustrasi dengan berbagai serangannya.
Wakil Thailand itu tak berdaya dengan tertinggal 11-19.
Meski sempat mengejar selisih angka, tapi Intanon tetap tak mampu membendung kemenangan An Se-young di gim pertama, 17-21.