Baca Juga:
2 Gol Cepat Vietnam Gagalkan Indonesia ke Final Piala AFF 2022
WahanaNews.co | Vietnam berhasil mencuri gol di awal babak kedua melalui tendangan striker andalan mereka, Nguyen Tien Linh, dalam laga pembuka SEA Games di Stadion Viet Tri, Jumat (6/5/2022) malam.
Berawal dari kerja sama antara Do Le Van dan Dung Nham Manh, bola akhirnya berhasil dimanfaatkan Nguyen Tien Linh untuk membobol gawang Indonesia yang dikawal Adi Satryo.
Baca Juga:
Jelang Lawan Indonesia, Bek Vietnam Mendadak Cedera
Rio Fahmi dan Marc Klok gagal mengantisipasi Tien Linh.
Skor 1-0 untuk keunggulan Vietnam.
Menit 63 babak kedua, Ronaldo Kwateh dan Witan Sulaiman masuk menggantikan Saddil Ramdani dan Irfan Jauhari.
"Saya pikir ini lebih baik, karena Saddil bergabung belakangan, riskan dijadikan starter. Kita berharap dengan perubahan pola dan pemain ini dapat mengubah hasil di babak kedua," ujar pengamat sepak bola Daniel Siahaan, Jumat (6/5/2022).
Berikut susunan pemain Indonesia dan Vietnam:
Vietnam (3-5-2)
Nguyen Van Toan (PG); Bui Hoang Viet Anh, Ngutyen Thanh Binh, Phan Tuan Tai; Le Van Do, Ly Cong Hoang Anh, Nguyen Hoang Duc, Do Hung Dung, Le Van Xuan; Nguyen Van Tung, Nguyen Tien Linh.
Pelatih: Park Hang Seo
Indonesia (4-3-3)
Adi Satrio (PG); Ilham Rio, Fachrudin Aryanto, Rizki Ridho, Firza Andika; Marc Klok, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya; Saddil Ramdani, Irfan Jauhari, Egy Maulana Vikri.
Pelatih: Shin Tae-yong. [rin]