WAHANANEWS.CO, Jakarta - Serial animasi Devil May Cry berhasil mencuri perhatian dengan langsung menempati posisi keempat dalam daftar Top 10 Netflix global, hanya dalam tiga hari setelah penayangan perdananya.
Selama periode singkat tersebut, serial ini telah ditonton oleh lebih dari 5,3 juta penonton.
Baca Juga:
Pitbull Berkomentar tentang Lagunya di Bridgerton Season 3, Tayang di Netflix
Kesuksesan ini dimanfaatkan oleh Netflix untuk mengumumkan bahwa musim kedua Devil May Cry kini resmi dalam tahap pengembangan.
Sebagai pelengkap kabar tersebut, Netflix turut merilis sebuah teaser visual terbaru yang memancing antusiasme para penggemar.
Johnny Yong Bosch, pengisi suara Dante, turut menyambut kabar tersebut dengan penuh semangat. Namun, detail mengenai musim kedua ini masih dirahasiakan, mulai dari alur cerita, jumlah episode, hingga jadwal penayangannya.
Baca Juga:
Pangeran Harry Garap Serial Netflix Olahraga Polo di Florida
Dengan respons positif dari para penonton, harapan terhadap kelanjutan kisah Dante pun semakin besar.
Musim pertama Devil May Cry tayang perdana pada 3 April 2025, dan dalam waktu singkat, langsung meraih posisi keempat di daftar Top 10 global Netflix.
Serial ini merupakan proyek dari Adi Shankar, kreator yang sebelumnya sukses menggarap Castlevania.
Studio MIR, rumah produksi asal Seoul yang dikenal melalui proyek-proyek seperti The Boondocks dan adaptasi anime LOOKISM, dipercaya mengerjakan animasinya.
Devil May Cry mengikuti kisah Dante, seorang pemburu iblis bayaran yang terjebak dalam konspirasi gelap antara dunia manusia dan dunia iblis.
Dalam perjalanannya, Dante bertemu dengan White Rabbit, sosok penuh dendam yang mengancam umat manusia.
Konflik semakin memanas saat Dante mengetahui bahwa saudaranya, Vergil, ternyata masih hidup.
Namun, Vergil yang sekarang telah berubah sepenuhnya menjadi iblis dan tampaknya tidak memiliki lagi ikatan dengan kemanusiaan bahkan berambisi menghabisi umat manusia.
Ketegangan memuncak saat para iblis dibebaskan dan seorang ksatria misterius muncul untuk meminta mereka menghormati sosok bernama Mundus yang disebut sebagai pembebas mereka.
Ksatria itu lalu berubah wujud menjadi Vergil, mengisyaratkan ancaman besar yang akan datang.
Berikut deretan pengisi suara dalam serial ini:
- Johnny Yong Bosch sebagai Dante
- Chris Coppola sebagai Enzo
- Fryda Wolff sebagai Ninja
- Hoon Lee sebagai White Rabbit
- Ian James Corlett sebagai V.P. Baines (episode 3 & 8)
- Kari Wahlgren sebagai Echidna, Eva
- Kevin Conroy sebagai V.P. Baines
- Leilani Barrett sebagai Patriot
- Robbie Daymond sebagai Vergil
- Scout Taylor-Compton sebagai Mary
- Sunkrish Bala sebagai King
- Tina Majorino sebagai Sentry
Serial ini diadaptasi dari gim legendaris Devil May Cry besutan Capcom, yang pertama kali dirilis pada 2001.
Sejak itu, waralaba ini terus berkembang dengan berbagai rilisan remaster, edisi spesial, dan koleksi seperti Devil May Cry HD Collection serta versi terbaru dari Devil May Cry 3, 4, dan 5.
Sebelum versi animasi terbaru ini, Devil May Cry sempat diadaptasi dalam bentuk anime oleh studio Madhouse pada 2007 dengan total 12 episode.
[Redaktur: Ajat Sudrajat]