WAHANANEWS.CO, Jakarta - Harga tiket konser Mahalini bertajuk “KOMA Live In Concert” dipastikan mulai dibuka pada 1 Desember 2025 khusus bagi para penggemar yang sudah melakukan registrasi sebelumnya.
Informasi ini disampaikan oleh CEO Antara Suara, Andri Verraning Ayu, dalam acara First Reveal ‘KOMA Live in Concert’ yang digelar di Jakarta, Rabu (26/11/2025).
Baca Juga:
Konser TREASURE “PULSE ON” Jakarta Resmi Diumumkan, Ini Jadwal dan Harga Tiketnya!
Ayu menjelaskan bahwa proses pembelian tiket akan dilakukan secara bertahap untuk memastikan keteraturan dan pemerataan akses.
Ia menegaskan bahwa seluruh mekanisme sudah dirancang transparan agar pembeli yang telah terdaftar mendapatkan prioritas sesuai prosedur.
"Kita akan buka untuk pre-sale itu di tanggal 1 Desember tapi buat pre-sale ini tuh hanya untuk yang sudah melakukan registrasi kemarin. Ini semuanya dalam sistem yang tepat," ujar Ayu dalam acara First Reveal ‘KOMA Live in Concert’, Jakarta, Rabu (26/11/2025).
Baca Juga:
Konser Mariah Carey 2025 Digelar di SICC Sentul, Tiket Mulai Dijual 19 Juni
Jika kuota pre-sale tersebut masih tersisa, penjualan tahap berikutnya akan dimulai pada 2 Desember.
Menurut Ayu, tingginya antusiasme penggemar membuat persiapan penjualan tiket harus dikelola dengan ketat, mengingat konser Mahalini menjadi salah satu gelaran musik yang paling ditunggu pada awal 2026.
Rincian harga tiket KOMA Live In Concert:
- CAT 6: Rp450.000
- Festival: Rp550.000
- CAT 5: Rp650.000
- CAT 4: Rp750.000
- CAT 3: Rp850.000
- CAT 2: Rp1.000.000
- CAT 1: Rp1.250.000
Ayu juga mengungkapkan bahwa pihak penyelenggara menyediakan dua jenis tambahan benefit untuk kategori tertentu, yakni VIP Experience dengan biaya tambahan Rp550.000 dan Meet & Greet Experience seharga Rp800.000.
Kategori VIP disebut paling eksklusif karena memberikan pengalaman langsung yang tidak bisa dinikmati pemegang tiket reguler.
"Pemegang tiket VIP mendapatkan akses terbatas yang tidak tersedia untuk kategori lainnya," kata Ayu.
Dukungan juga disampaikan oleh Kepala Divisi Pemasaran dan Penjualan PPKGBK, Sri Lestari Puji Astuti.
Ia menyatakan bahwa penyelenggara venue siap memfasilitasi konser ini agar berlangsung aman dan optimal serta berharap semakin banyak musisi Indonesia yang tampil di panggung berskala besar.
"Terus terang kami bangga karena kami masuk dalam part of perjalanan sebuah pencapaian yang luar biasa. Karena kami berharap abis istora nanti bisa ke Indonesia Arena semuanya berkembang bersama musisi lokal berprestasi," ujar Sri Lestari.
Ia memastikan bahwa seluruh fasilitas serta sistem keamanan akan dipersiapkan dengan maksimal.
"Nantinya pengamanan yang ketat juga akan disiapkan," ucap dia.
Di sisi lain, Mahalini Raharja turut menyampaikan rasa terima kasih kepada para penggemar yang menunjukkan antusiasme tinggi menjelang pembukaan penjualan tiket.
"Aku udah seneng banget pokoknya terima kasih ya semuanya atas antusiasnya, semoga kalian sabar menunggu penjualan tiketnya," ujarnya.
Untuk diketahui, KOMA Live in Concert akan menjadi konser tunggal Mahalini pada tahun 2026 dan digelar di dua negara.
Konser pertama dijadwalkan pada 14 Februari 2026 di Istora Senayan, Jakarta, disusul konser kedua pada 2 Mei 2026 di Idea Live Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.
[Redaktur: Ajat Sudrajat]