WahanaNews.co | Sebuah mobil pengangkutbabi mengalami
kecelakaan di ruas Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek atau Jalan Mohammed Bin Zayed (MBZ).
Dari informasi yang
dihimpun, kecelakaan itu terjadi di Kilometer 20+400 arah Jakarta pada Kamis
(8/7/2021) malam.
Baca Juga:
Kembali Padat, Jalan Layang Tol MBZ Arah Cikampek Kembali Ditutup
"Betul semalam
terjadi lakalantas," kata Kanit 2 Induk Tol Japek, Iptu Aris Nur Afandi, saat dikonfirmasi wartawan, Jumat (9/7/2021).
Akibat kecelakaan itu,
kata Aris, ruas jalan tol sempat ditutup sementara.
Sebab, babi yang
diangkut kendaraan terlepas-lepas
ke ruas jalan.
Baca Juga:
Petugas Akan Terapkan Buka Tutup di Jalan Tol Layang MBZ
"Sekitar 20 ekor
lebih harus kita evakuasi,
dipindahmuatkan ke kendaraan pengganti," ucap Aris.
"Ruas tol elevated
ditutup mengingat banyaknya jumlah babi yang harus dievakusi," imbuhnya.
Lebih lanjut disampaikan
Aris, peristiwa kecelakaan tersebut telah ditangani oleh Polres Bekasi.
"Untuk permasalahan
laka lantas sendiri sekarang sudah ditangani oleh penyidik laka lantas Polres
Bekasi," ujarnya.
Sementara KasubditLaka
Dit GakkumKorlantas Polri,
Kombes Pol Agus Suryo Nugroho,
memastikan, kecelakaan itu terjadi akibat kesalahan pengemudi.
Tak ada korban jiwa
dalam kecelakaan tersebut.
"Betul, out of control, kecelakaan sendiri, nggak ada korban jiwa," ucapnya.
Peristiwa kecelakaan ini
turut diunggah oleh akun Twitter @RadioElshinta.
Dalam foto yang
diunggah, terlihat babi terlepas dari kandang dan berkeliaran di tengah ruas
jalan tol.
"21.59: RT @ayatollah77: Kecelakaan mobil
pengangkut babi di Tol Layang MbZ KM 20+400 arah Jakarta. Sudah ada petugas.
@PTJASAMARGA," demikian keterangan dalam unggahan tersebut. [qnt]