WahanaNews.co | Beberapa perusahaan saat ini telah terapkan Kembali work from office (WFO) atau bekerja di kantor.
Untuk Sebagian orang yang telah nyaman dengan rutinitas bekerja di rumah atau work from home (WFH), bekerja di kantor tentu tidak bisa seenaknya rebahan atau bersantai.
Baca Juga:
4 Tips Mengajarkan Anak untuk Berbagi yang Bisa Orang Tua Terapkan
Pasalnya, saat bekerja di kantor, terdapat beberapa aturan yang perlu kamu patuhi. Namun, kamu tetap bisa lho membuat ruang kerjamu di kantor senyaman di rumah.
Berikut ini tips bikin ruang kerja di kantor senyaman di rumah agar lebih produktif.
1. Dekorasi Meja Kerja
Baca Juga:
4 Tips Memulai Obrolan Menyenangkan Bersama Pasangan
Agar ruang kerja di kantor terasa lebih nyaman layaknya di rumah, cobalah buat ruang kerja lebih personal.
Kamu bisa mulai dari mendekorasi meja kerjamu dengan menambah beberapa item personal seperti foto, poster, atau peralatan kantor lucu yang menambah semangat bekerja. Biar tampilan ruang kerja lebih segar, kamu juga bisa meletakkan beberapa tanaman hijau.
Tak perlu tanaman asli, kamu bisa pilih tanaman jenis artifisial yang tidak membutuhkan perawatan khusus.