WahanaNews.co | Pelaksanaan Musyawarah Wilayah (Muswil) VIII Pemuda Pancasila Lampung digelar pada hari ini (21/3/2022) sampai Selasa (22/3/2022), di Mahan Agung, Bandarlampung.
Pembukaan Musyawarah Wilayah (Muswil) VIII Pemuda Pancasila ini dihadiri Gubernur Lampung Arinal Djunaidi di Pendopo Gubernur Lampung.
Baca Juga:
Rakerwil Pemuda Pancasila Kalsel Tegaskan Dukungan Penuh untuk Muhidin dan Hasnur
Dalam acara ini Arinal Djunaidi menyerahkan satu unit mobil ambulance untuk MPW PP Lampung, demi menunjang kegiatan sosial yang selama ini kerap dilakukan Pemuda Pancasila.
Gubernur Arinal Djunaidi mengatakan butuh dukungan para insinyur dalam pelaksanaan program unggulan dan strategis nasional di Provinsi Lampung.
Ketua MPW Pemuda Pancasila Lampung Rycko Menoza SZP mengatakan pihaknya bersama seluruh ketua MPC Pemuda Pancasila siap menyukseskan Muswil VIII ini
Baca Juga:
Soal Pencopotan Khenoki Waruwu sebagai Ketua MPO PP Nias Barat, Era Era Hia Bilang Begini
"Kami juga siap menyambut kedatangan Ketum Bung Yapto dan Waketum Bung Bambang Soesatyo," kata Rycko dalam keterangan tertulisnya, Senin (21/3/2022).
Dalam Muswil kali ini, 3 kandidat santer disebut-sebut akan maju memperebutkan kursi ketua MPW PP Lampung.
Tiga kandidat tersebut yakni; Ketua MPW PP Lampung saat ini Rycko Menoza, Wakil Ketua Yulius dan Bendahara MPW Rizal Endi.
Wakil ketua MPW PP Lampung Yulius menceritakan, Pemuda Pancasila lahir pada 1959 sudah berubah menjadi ormas.
“Di usia yang matang ini kami terus berupaya menjadikan organisasi lebih peduli dengan menunjukan identitas semakin baik," kata dia. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.