WahanaNews.co | Simak cara mudah mengurus kartu ATM BRI hilang serta biaya gantinya. Pengguna atau nasabah Bank BRI dapat memperhatikan, bila suatu saat ada kejadian kartu ATM hilang.
Jika ingin mengurus kartu ATM BRI yang hilang Anda perlu menyiapkan dokumen persyaratan yang dibutuhkan. Dan perlu juga mendatangi kantor cabang terdekat untuk memperoleh kartu ATM BRI yang baru.
Baca Juga:
Meraup Ribuan Berkah Ramadan, BRI Rawamangun Salurkan Ratusan Paket Iftar Takjil Berbuka
Melansir dari berbagai sumber, Selasan (20/12/2022), berikut cara mengurus kartu ATM BRI yang hilang dan biaya gantinya:
Cara Mengurus Kartu ATM BRI Hilang
Hubungi Call Center Bank BRI
Baca Juga:
BRI Siapkan Rp32,8 Triliun untuk Kebutuhan Uang Tunai Masyarakat Selama Libur Lebaran 2025
Dapat menghubungi pusat panggilan atau call center BRI di 14017
Jika ingin memblokirnya sampaikan ke petugas bahwa kartu ATM BRI hilang untuk keamanan saldo di dalam kartu.
Pemblokiran kartu ini juga dilakukan untuk menghindari pemakaian kartu oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
Sebutkan Nomor Rekening dan Nama yang Terdaftar
Bisa menyebutkan nomor rekening dan nama yang terdaftra pada kartu ATM BRI untuk memudahkan pemblokiran oleh petugas bank.
Kunjungi Kantor Cabang BRI Terdekat
Jika pemblokiran kartu sudah berhail dilakukan, bisa berkunjung ke kantor cabang BRI terdekat untuk membuat kartu ATM baru.
Jelaskan Tujuan Kedatangan
Sampaikan ke petugas mengenai kronologi kartu ATM BRI yang hilang dan kamu ingin membuat kartu ATM yang baru.
Kartu ATM Pengganti Diproses
Kartu ATM akan diproses oleh petugas untuk membuat kartu ATM BRI yang baru. Lalu, dapat membayar biaya administrasi yang telah ditentukan oleh petugas BRI. Kartu ATM BRI yang baru telah berhasil.
Biaya Ganti Kartu ATM BRI
Setiap bank tidak sama besaran biaya yang dikeluarkan, sebab tiap bank memiliki kebijakannya masing-masing.
Dengan itu biaya ganti kartu ATM BRI tergolong murah dan terjangkau. Biasanya kamu akan dikenakan biaya kurang lebih sebesar Rp10.000 hingga Rp20.000 tergantung dari jenis kartu ATM nasabah. [sdy]