WAHANANEWS,Jakarta,CO PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Bekasi melalui unitnya ULP Babelan menghadirkan kebahagiaan dan harapan bagi masyarakat melalui kegiatan Penyalaan Light Up The Dream (LUTD). Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian sosial PLN dalam memberikan akses penyambungan baru listrik gratis bagi masyarakat kurang mampu dan rumah ibadah yang membutuhkan.
Pelaksanaan kegiatan kali ini, PLN UP3 Bekasi memberikan sambungan listrik gratis di rumah ibadah Musholah Nurul Ikhlas beralamat di Kp. Garon Timur RT 09 RW 04, Desa Setialaksana, Kecamatan Cabangbungin, Kabupaten Bekasi. Program ini merupakan bagian dari kegiatan serentak PLN UID Jawa Barat yang bertujuan menghadirkan terang di seluruh penjuru negeri.
Baca Juga:
PLN Bekasi Ajak Masyarakat Manfaatkan Promo Tambah Daya Awal Tahun
Manager PLN UP3 Bekasi, Firman Sadikin, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari kepedulian sosial perusahaan dan bentuk nyata dari semangat “PLN Hadir untuk Negeri”. “Kami ingin memastikan bahwa seluruh lapisan masyarakat, termasuk rumah ibadah, dapat menikmati manfaat listrik yang andal dan aman. Kehadiran listrik bukan hanya soal penerangan, tetapi juga membuka peluang kehidupan yang lebih produktif dan sejahtera,” tutur Firman.
Sementara itu, Bapak Ahmad Muhadi selaku pengurus Musholah Nurul Ikhlas menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian PLN melalui program ini. “Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada PLN yang telah membantu kami mendapatkan sambungan listrik. Kehadiran listrik ini sangat berarti bagi kegiatan ibadah dan aktivitas warga di sekitar mushola,” ujarnya dengan penuh haru.
Program LUTD bukan sekadar kegiatan sosial, melainkan wujud komitmen PLN dalam menghadirkan terang dan harapan di tengah masyarakat. Melalui program ini, PLN membantu masyarakat kurang mampu dan rumah ibadah untuk dapat menikmati listrik tanpa terbebani biaya sambungan baru.
Baca Juga:
Sosialisasi K3 PLN Bekasi, Wujud Kepedulian Terhadap Keselamatan Masyarakat
Kegiatan penyalaan ini juga menjadi momentum bagi PLN UP3 Bekasi untuk terus memperkuat perannya sebagai perusahaan yang tidak hanya menyediakan energi listrik, tetapi juga turut berkontribusi dalam pembangunan sosial dan upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. PLN senantiasa berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dan menjangkau seluruh lapisan masyarakat.
Sementara itu di tempat terpisah, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat Sugeng Widodo menegaskan konsistensi seluruh pegawai PLN dalam menjalankan program LUTD secara berkelanjutan. “Program Light Up The Dream menjadi langkah mulia insan PLN untuk membantu masyarakat kurang mampu ataupun rumah ibadah yang membutuhkan mendapatkan akses listrik dengan aman dan nyaman. Program ini diharapkan dapat memperluas dampak positif serta menginspirasi kegiatan sosial lainnya di masa mendatang,” tegas Sugeng.
PLN UP3 Bekasi berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan sosial yang berdampak positif, sejalan dengan misi perusahaan dalam menghadirkan terang dan manfaat bagi seluruh lapisan masyarakat. Program LUTD menjadi bukti nyata bahwa PLN tidak hanya menyalakan lampu, tetapi juga menyalakan semangat dan harapan bagi sesama.
[Effriani Simamora]