Sebagai bentuk sosialisasi dan kolaborasi nyata, Kementerian PU akan menyelenggarakan panen demplot sekaligus pameran hasil panen teknologi IPHA di DI Rentang pada Selasa, 22 April 2025. Acara ini bertujuan memperlihatkan kualitas panen dan efektivitas teknologi IPHA dalam meningkatkan produksi padi nasional. Dalam kegiatan tersebut, akan dilakukan panen pada 3 demplot IPHA dari total 208 demplot yang telah dikembangkan.
Hingga kini, sebanyak 18 demplot IPHA telah dipanen dengan hasil panen yang jauh di atas rata-rata produktivitas padi konvensional. "Kami berharap kolaborasi lintas sektor dalam program IPHA ini akan mempercepat pencapaian target swasembada pangan serta memberikan manfaat nyata bagi kesejahteraan petani di Indonesia,” pungkas Menteri Dody.
Baca Juga:
Menteri PU Instruksikan Seluruh Balai Terapkan Teknologi IPHA
Demikian dilansir dari laman pugoid, Selasa (22/4).
[Redaktur: JP Sianturi]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.