“Prestasi ini sesuai target yaitu sebagai juara umum, dan Indonesia 3 kali berturut-turut sebagai juara umum yaitu pada ASEAN Para Games 2012, 2022, dan 2023,” kata Dito.
Dito mengungkapkan, dari 268 orang atlet Indonesia yang berlaga di Kamboja sebanyak 237 orang berhasil meraih medali.
Baca Juga:
Dua Pekan Menjelang Pilkada Jakarta, Pasangan Calon Berebut Dukungan Jokowi-Anies
“[Sebanyak] 126 orang atlet meraih medali emas, 91 orang atlet meraih medali perak, 20 orang atlet meraih medali perunggu, dengan rata-rata usia atlet adalah 26 tahun dan 19 persen berusia di bawah 22 tahun,” ujar Dito.
Hadir mendampingi Presiden, antara lain, Menpora Dito Ariotedjo, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, dan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani. Turut hadir Ketua Komite Paralimpiade Nasional (NPC) Senny Marbun dan Chef de Mission (CdM) ASEAN Para Games 2023 Andi Herman. Demikian dilansir dari laman setkabgoid, Senin (3/7). [jp/jup]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.