WahanaNews.co | Tradisi akhir tahun, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan (PDIP) melakukan ziarah ke makam dua tokoh penting PDIP, yakni Fatmawati Sukarno dan Taufiq Kiemas.
Ziarah pertama dilakukan ke TPU Karet Bivak, lokasi Fatmawati Sukarno dimakamkan. Setelah itu, para peziarah memperingati hari lahir Taufiq Kiemas di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan.
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Dalam ziarah tersebut, hadir Wakil Ketua MPR RI sekaligus Ketua DPP PDI Perjuangan, Ahmad Basarah, Ketua Umum PP Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi), Hamka Haq, Sekretaris Umum PP, Bamusi Nasyirul Falah Amru, Heri Kiemas, serta puluhan masyarakat.
"Ini tradisi di PDI Perjuangan, setiap 31 Desember kita memperingati hari kelahiran tokoh bangsa dan senior PDI Perjuangan H.M Taufiq Kiemas. Sekarang kita memperingati hari lahir Pak Taufiq Kiemas bersamaan dengan ziarah ke makam Ibu Fatmawati," ujar Ahmad Basarah, Sabtu (31/12).
Basarah mengatakan, Fatmawati merupakan sosok yang mewarisi tradisi keislaman dan kebangsaan, sebab ia lahir dari keluarga Muhammadiyah.
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Di dekat makam Fatmawati, terdapat makam keluarga Sukarno lainnya serta pengasuh Megawati sejak kecil, Bu Citro.
"Bung Karno juga saat kecil diasuh Sarinah, untuk memuliakan wong cilik, nama Sarinah dijadikan salah satu nama gedung di Jakarta," ujarnya.
"Kita diajari para tokoh bangsa untuk memuliakan wong cilik, dan semoga kita bisa meneruskan perjuangannya," imbuhnya.