"Al Nassr memutuskan kontrak Vincent Aboubakar dengan kesepakatan bersama dan dia menerima semua kompensasi finansial yang menjadi haknya," kata seorang sumber yang dekat dengan klub Saudi tersebut.
Kapten timnas Portugal itu sendiri sudah absen dalam pertandingan melawan Al Tai.
Baca Juga:
5 Pesepakbola Top Dunia Ini Pernah Dilatih oleh Jose Mourinho
Mengacu pada hukuman dari Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) terkait kasus menampar ponsel suporter muda Everton pada musim lalu, Ronaldo hanya perlu absen pada satu pertandingan berikutnya.
Dengan begitu striker 37 tahun tersebut masih belum bermain untuk Al Nassr saat laga tandang ke markas Al Shabab di Stadion Pangeran Faisal pada 15 Januari nanti.
Ronaldo dilaporkan baru bisa dimainkan ketika Al Nassr kembali menjalani pertandingan kandang melawan Al Ittifaq pada pekan ke-14 Liga Arab Saudi, 23 Januari.
Baca Juga:
Gaji Tak Kunjung Dibayar, Cristiano Ronaldo Seret Juventus ke Jalur Hukum
Meski demikian pemutusan kontrak ini tidak mengonfirmasi Vincent Aboubakar akan bergabung dengan Man United pada jendela transfer Januari. Sebelumnya Aboubakar dikaitkan dengan MU yang saat ini membutuhkan striker. [rgo]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.