Ajang multievent tersebut juga sangat istimewa karena atlet-atlet terbaik yang berjuang untuk mengharumkan nama negaranya.
“Para Games istimewa karena para atlet-atlet tersebut membuktikan bahwa dorongan untuk meraih cita-cita dan mengukir prestasi harusnya lebih kuat daripada hambatan,” kata dia.
Baca Juga:
Presiden Jokowi Ungkap 4 Kekuatan RI, Apa Saja?
Ma’ruf juga mengucapkan selamat datang kepada para atlet yang mewakili 11 negara di kawasan Asia Tenggara untuk bertanding di Kota Surakarta (Solo).
Menurutnya, Kota Surakarta merupakan kota yang kaya kebudayaan dan menjadi tuan rumah National Paralympic Committee Indonesia yang bermarkas di Solo.
“Di kota inilah Pekan Olahraga Nasional Indonesia pertama kali diselenggarakan pada tahun 1948. Malam ini Kota Surakarta menjadi tuan rumah ASEAN Para Games untuk yang kedua kalinya setelah menyelenggarakan ASEAN Para Games VI tahun 2011,” sebutnya.
Baca Juga:
Sejumlah Aset ASEAN Para Games 2022 Dihibahkan ke Pemkot Solo
Wapres pun berharap dengan perhelatan olahraga ini dapat menjalin hubungan yang semakin erat untuk negara-negara ASEAN.
Untuk itu, ia pun secara resmi membuka penyelenggaraan ASEAN Para Games XI 2022 di Solo.
“Dengan mengucap Bismillahirrahmannirrahim, ASEAN Para Games XI secara resmi saya nyatakan dibuka,” ucapnya.