Kembalinya Xavi ke Spanyol tentunya menjadi angin segar bagi fans Barcelona.
Betapa tidak, sebelum kedatangan pelatih berpaspor Spanyol itu ke Barcelona, klub tersebut kesulitan untuk bersaing di papan atas.
Baca Juga:
Barcelona Menang 3-2 atas Almeria Meski Kurang Meyakinkan dalam Liga Spanyol
Barcelona saat ini terdampar di posisi kesembilan klasemen Liga Spanyol 2021-2022 selepas hanya mampu mengumpulkan 17 poin dari 12 laga yang dijalani.
Hasil buruk itu membuat mereka tertinggal 11 poin dari pemuncak klasemen, Real Sociedad, yang mengemas 28 poin.
Selain itu, Azulgrana juga kalah perkasa dengan rival abadinya, Real Madrid, yang berada di posisi kedua klasemen dengan raihan 27 poin.
Baca Juga:
Laga Seru Antara Villarreal Vs Barcelona, Barca Menang dengan Skor 4-3
Maka dari itu, kedatangan Xavi diharapkan mampu mendongkrak performa tim yang terlihat tak mampu bersaing.
Xavi pun menyatakan bahwa ia akan membawa kembali Barca ke jalur kemenangan.
"Saya hanya ingin mengatakan satu hal. Kami adalah klub terbaik di dunia dan kami akan bekerja keras untuk mencapai kesuksesan," tuturnya.