Kali ini sundulannya mengoyak jala Lance Jeter Aquino, dan membawa Indonesia memimpin 4-1.
Usai gol itu, Indonesia belum mengendurkan tekanannya sama sekali. Pergantian pemain juga dilakukan Shin Tae-yong, yang tak mengurangi efektivitas serangan.
Baca Juga:
Timnas Indonesia Menang 2-0 Lawan Kamboja
Pada menit ke-70, Razza Fachrezi, yang masuk menggantikan Rabbani, ikutan mencatatkan namanya di papan skor.
Kali ini ia bisa memaksimalkan umpan Nico dari sisi kanan. Sepakannya mengirim bola masuk ke gawang Filipina. Indonesia jadi unggul 5-1.
Usai unggul dengan skor tersebut, Indonesia terlihat mulai kelelahan. Beberapa pilar bertumbangan karena kram, yang membuat pergantian pemain dilakukan.
Baca Juga:
Media Vietnam Soroti Rencana PSSI Hengkang dari AFF
Situasi itu tak bisa dimanfaatkan Filipina. Hingga laga bubar, skor 5-1 tetap bertahan untuk kemenangan Indonesia.
Hasil ini membuat Indonesia mengoleksi 8 poin di Grup A Piala AFF U-19 2022, hasil dua kemenangan dan dua kali imbang.
Indonesia berada di peringkat tiga, di bawah Vietnam dan Thailand, yang sama-sama sudah mengumpulkan 10 poin.