WAHANANEWS.CO - Penguasa puncak klasemen La Liga Spanyol yang sebelumnya milik Atletico Madrid, kini direbut oleh Barcelona setelah berhasil mengalahkan Real Sociedad dengan skor 4-0 di Stadion Olimpiade Lluis Companys, Barcelona, Minggu (2/3/2025) malam.
Dilansir dari republika.co.id, kartu merah Aritz Elustondo memudahkan Barcelona untuk menguasai jalannya pertandingan dan mencetak empat gol.
Baca Juga:
Alperklinas Indonesia Jadi Pembicara pada Forum Kelistrikan FISUEL Internasional di Barcelona
Gerard Martin dan Marc Casado memberikan keunggulan nyaman bagi Barcelona pada babak pertama. Gol Ronald Araujo serta Robert Lewandowski setelah jeda menyempurnakan penampilan Blaugrana pada laga ini.
Barcelona kini memimpin klasemen dengan 57 poin, unggul satu angka dari Atletico di tempat kedua dan tiga poin dari Real Madrid di posisi ketiga. Madrid sehari sebelumnya takluk 1-2 di kandang Real Betis.
Barca nyaris memimpin pada menit ke-14. Pedri melakukan pressing kepada kiper Sociedad, Remiro yang menguasai bola.
Baca Juga:
Robert De Zerbi Digadang-gadang jadi Pelatih Barcelona Gantikan Xavi Hernandez
Remiro hendak menendang bola, tetapi mampu diblok Pedri. Sayangnya bola cuma jatuh di atas mistar gawang.
Petaka Sociedad dimulai pada menit ke-17. Aritz Elustondo dikartu merah karena menghentikan Dani Olmo yang mendapat umpan terobosan ke depan.
Akan tetapi, Barcelona baru membuka skor pada menit ke-25 walaupun unggul jumlah pemain. Diawali aksi individu Lamine Yamal di kanan, bola disodorkan ke Olmo dan diteruskan ke tiang jauh. Gerard Martin menyambarnya masuk ke gawang Sociedad. Tuan rumah unggul 1-0.