WahanaNews.co, Jakarta - Cristiano Ronaldo menyebut rivalitasnya dengan Lionel Messi sudah selesai. Sebab, selama lebih dari sedekade, mereka sudah mengubah sepakbola.
Tak dipungkiri kalau Ronaldo dan Messi adalah dua pesepakbola terbaik sejagad saat ini.
Baca Juga:
Dengan Jet Pribadi Rp 911 Miliar, CR7 Sambangi Indonesia untuk Aksi Amal
Rivalitas sudah dibangun ketika mereka belum berada di liga yang sama, Ronaldo masih di Manchester United dan Messi di Barcelona.
Persaingan jadi panas ketika Ronaldo memutuskan pindah ke Real Madrid pada 2009.
Selama sembilan tahun, persaingan Ronaldo dan Messi selalu menghiasi media di seluruh dunia.
Baca Juga:
Sri Mulyani Tak Ada Jadwal Pertemuan dengan Cristiano Ronaldo, Begini Klarifikasinya
Wajar ketika mereka membela dua klub yang berseteru sejak lama dan selalu bergantian meraih trofi setiap musimnya.
Total trofi Ronaldo dan Messi saja sudah mencapai 79 buah sampai saa tini!
Tak cuma soal trofi, baik Ronaldo maupun Messi bisa mencetak lebih dari 800 gol selama kariernya.