WahanaNews.co | FIFA dilaporkan mendesak Belgia agar mengganti desain jersey tandang berkaitan dengan LGBT di Piala Dunia 2022.
Belgia sebenarnya baru saja memperkenalkan jersey tandang mereka pada September lalu.
Baca Juga:
Geger Sanksi FIFA, FAM Akui Lalai Daftarkan Pemain Naturalisasi
Jersey tandang itu dominan warna putih.
Di bagian leher belakang jersey tandang yang dipakai pemain De Rode Duivels terdapat tulisan 'Satu Cinta'.
Selain itu terdapat pula motif gambar pelangi di bagian lengan, bagian samping jersey, nama dan nomor punggung pemain.
Baca Juga:
Mengenal Kembali Sejarah dan Perkembangan Aturan Futsal
Gambar pelangi itu dimaksudkan sebagai lambang dari nilai-nilai bersama, keragaman, dan inklusivitas.
Namun menyusul pelarangan ban kapten pelangi, FIFA kini juga mengatakan kepada Federasi Sepak Bola Belgia mereka harus menghapus kata 'Love' dari jersey tandang mereka.
Kepastian perubahan jersey itu diumumkan oleh CEO dari RBFA, Peter Bossaert pada Senin (21/11).