WahanaNews.co | Beberapa hari belakangan, akun media sosial Federasi Bulutangkis
Dunia (BWF) dibombardir.
Hal ini terkait didepaknya tim
bulutangkis Indonesia dari All England 2021.
Baca Juga:
Skandal All England 2021: Barikade 98 Minta Jokowi Tarik Dubes dari Inggris
Tim bulutangkis Indonesia disebut satu
pesawat dengan penumpang anonim yang positif Covid-19.
Pada hari pertama, 17 Maret 2021, beberapa wakil Merah-Putih sudah berlaga, namun diminta
mundur dan diusir dari Utilita Arena Birmingham waktu itu juga.
National Health Service (NHS)
atau otoritas kesehatan Inggris mengirimkan e-mail ke
tim Indonesia untuk dikarantina hingga 23 Maret 2021.
Baca Juga:
Skandal All England 2021: Kode Keras Jelang Olimpiade Tokyo
Tapi, berkat bantuan semua pihak dari
Indonesia, mereka bisa pulang lebih cepat ke Tanah Air.
Kini, kabar terbaru bahwa BWF masih saja diteror oleh netizen.
Hal ini terlihat dari status Insta
Story Instagram @bwf.official.
Ancamannya makin mengerikan.
Netizen yang mengklaim diri sebagai
orang Indonesia itu mengancam akan membunuh Presiden BWF, Poul-Erik Høyer
Larsen.
"Dengar kami akan membunuh siapa saja bagian dari Anda. Mungkin bisa
dimulai dari Presiden BWF dan yang lain bersiap-siap. Kami ingin, sebagai orang
indonesia Anda membuat video permintaan maaf tentang kejadian tersebut jika
tidak saya berjanji akan membunuh Anda! Coba dengarkan. Kami akan membawa
teroris ke negara Anda," isi ancaman tersebut.
"Ini tidak baik," kata BWF. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.