WahanaNews.co | Klasemen Grup E Piala Dunia 2022, alami perubahan usai menuntaskan dua laga pada matchday kedua, termasuk laga Spanyol vs Jerman.
Berikut klasemen Grup E Piala Dunia 2022 usai Spanyol dan Jerman imbang.
Baca Juga:
Ketum PSSI Ajak Tim Kerja Keras Meski Indonesia Naik Peringkat FIFA
Dua laga Grup E yang dipertandingkan pada Minggu (27/11) dan Senin (28/11) dini hari menambah semarak persaingan perebutan tiket 16 besar Piala Dunia.
Jepang vs Kosta Rika menjadi pembuka laga Grup E pada matchday kedua. Tim Samurai Biru, yang menampilkan kejutan pada laga pertama, gagal mendulang tiga poin yang kedua.
Maya Yoshida dan kawan-kawan sebenarnya tampil dominan atas Kosta Rika, namun justru Los Ticos yang bisa membuat gol dalam laga ini. Keysher Fuller memastikan Kosta Rika menang 1-0 berkat gol pada menit ke-81.
Baca Juga:
Pembunuhan Berencana di Muaro Jambi, Pelaku Terancam Hukuman Mati
Sementara duel akbar Spanyol vs Jerman menjadi laga selanjutnya. Pertandingan dua negara yang pernah menjadi juara dunia itu berakhir sama kuat.
Spanyol lebih dulu memimpin berkat gol Alvaro Morata pada menit ke-62 setelah menerima assist dari Jordi Alba.
Jerman membalas gol pada menit ke-83. Umpan dari Leroy Sane bisa diterima Jamal Musiala di kotak penalti. Niclas Fulkrug kemudian mengambil alih penguasaan bola dan melepas tembakan ke gawang Spanyol.
Dengan hasil tersebut, maka Spanyol memimpin klasemen dengan empat poin. La Furia Roja unggul satu poin atas Jepang dan Kosta Rika. Sementara Jerman ada di posisi juru kunci dengan satu poin.
Belum ada satu pun kesebelasan yang memastikan tiket ke babak 16 besar. Begitu pula belum ada yang tereliminasi.
Jerman yang menempati peringkat keempat masih punya kans lolos dan Spanyol pun bisa saja mandek di fase grup.
Laga terakhir Grup E akan berlangsung pada 1 Desember. Jepang akan bertemu Spanyol dan Kosta Rika bersua Jerman.
Klasemen Grup E Piala Dunia 2022
1. Spanyol 4
2. Jepang 3
3. Kosta Rika 3
4. Jerman 1. [rgo]