Tertinggal satu gol di babak pertama, Chelsea berusaha keras menekan Luton di babak kedua. Upaya The Blues membuahkan hasil di menit ke-68 lewat gol Timo Werner.
Umpan jauh Ruben Loftus-Cheek bisa dikuasai dengan sempurna oleh Werner di muka gawang. Werner lalu dengan dingin melakukan penyelesaian akhir ke gawang Luton.
Baca Juga:
Bos Chelsea Dikecam Eks Pemain karena Jual Conor Gallagher dan Tidak Belajar
Timo Werner kembali punya peran penting di balik proses gol berikutnya yang membuat Chelsea berbalik unggul 3-2.
Umpan silang Werner memudahkan Romelu Lukaku menceploskan bola dari jarak dekat.
Skor 3-2 untuk Chelsea bertahan hingga akhir pertandingan. The Blues pun lolos ke perempat final.
Baca Juga:
Postecoglou: Tottenham Hotspur Kehilangan Kepercayaan untuk Liga Champions
Susunan Pemain
Luton Town (3-5-2)
Jed Steer (Harry Isted 14); Tom Lockyer, Gabriel Osho, Reece Burke; Peter Kioso, Carlos Mendes (Danny Hylton 76), Amari'i Bell, Luke Berry (Allan Campbell 63), Daniel Potts; Harry Cornick (Cameron Jerome 62), Admiral Muskwe (Robert Snodgrass 76).