"Kami berangkat dari Jakarta pukul 11.15 WIB dan transit di Singapura. Kemudian, lanjut ke Thailand dan sampai lebih dari pukul 16.00 WIB," ujar Ongen kepada Antara.
Dia melanjutkan, mereka harus melalui proses protokol kesehatan ketat.
Baca Juga:
Hadapi Petinju Asal Thailand, Ini Reputasi Mengerikan Daud Yordan
Bahkan, setibanya di hotel tempat menginap, mereka kembali menjalani tes PCR.
"Setibanya hari ini, kami harus menjalani karantina selama satu malam sampai hasil tes PCR keluar. Setelah itu, kami boleh berkegiatan dan berlatih," tambah Ongen.
Meski demikian, bukan berarti latihan pun berhenti.
Baca Juga:
Rekor Mengerikan Daud Yordan Jika Lawan Petinju Thailand
Ongen menuturkan, dirinya tetap latihan ringan di kamar untuk menjaga kebugaran.
"Setelah itu, besok mungkin kami bisa latihan kembali setelah hasil PCR keluar," ungkap Ongen.
Daud dan Ongen ke Thailand bersama sang pelatih, Edin Diaz.