WahanaNews.co | Kontingen Indonesia terus berusaha menambah emas pada SEA Games 2021 Vietnam dan pada hari ketiga setelah pembukaan kejuaraan dua tahunan, Minggu (15/5).
Cabang olahraga catur mulai buka kran medali emas.
Baca Juga:
Daftar Nama Pemain Timnas U-24 di Asian Games 2023
Indonesia berdasarkan data dari seagames2021.com hingga pukul 13.00 WIB berada di posisi tiga dengan 14 emas 17 perak 11 perunggu.
Citra Dewi Ardhiani Anastasia yang dengan buah hitam memainkan pertahanan Sisilia sepakat remis pada langkah ke-30 dengan pecatur Filipina WGM Frayna Janelle Mae (2221).
Tambahan 0,5 poin tersebut sudah cukup bagi Dewi Citra memastikan diri menggenggam medali emas karena posisinya tidak akan tergeser oleh dua pesaing terdekatnya GM Irine Kharisma Sukandar (2392) dan pecatur tuan rumah Vietnam WGM Hoang Thi Bao Tram (2272).
Baca Juga:
Gubernur Beri 44 Atlet Jateng yang Bawa Pulang Medali Sea Games Kamboja 2023 Uang Saku
Tidak hanya catur, wushu juga mulai mencetak emas lagi setelah Seraf Naro Siregar menjadi yang terbaik dari nomor Daoshu+Gunshu.
Untuk perak, kontingen Indonesia hingga pukul 13.00 WIB menambah dua medali lewat Rudi Ferbriade (Duathlon-Men’s Individual) dan Nandhira Mauriskha dari Wushu-Women’s Chanquan.
Sedangkan Jauhari Johan dan Zahra Putri Bulan Aprillia menyumbangkan medali perunggu dari Duathlon-Men’s and women's Individual.