WahanaNews.co | Pelatih Barcelona, Ronald Koeman menyatakan tidak takut dengan Real Madrid. Menurutnya, laga El Clasico tidak selalu menjadi penentu juara La Liga.
"Hasil pertandingannya memang penting, tapi tidak akan menentukan karena kompetisi masih panjang," lanjut pelatih berkebangsaan Belanda itu.
Baca Juga:
Blak-blakan, Ronald Koeman Tuding Bos Barcelona Tidak Adil
Barcelona akan menjamu Madrid di Camp Nou dalam El Clasico jilid pertama I musim ini, Minggu (24/10/2021) malam WIB. Di awal musim ini, El Real memiliki performa yang lebih baik setelah menempati peringkat tiga klasemen dengan keunggulan dua poin dari Barca (8).
Selain itu Madrid tidak memiliki perubahan besar dibandingkan musim lalu, sedangkan Barcelona sedang menjalani periode transisi setelah kepergian megabintangnya, Lionel Messi, di musim panas.
Barcelona juga kurang diunggulkan karena kalah head to head dalam dua tahun terakhir. Sejak menang 1-0 di Santiago Bernabeu pada Maret 2019, Barca belum bisa mengalahkan Real Madrid lagi dalam empat El Clasico berikutnya dengan menderita tiga kekalahan beruntun.
Baca Juga:
1 Tahun Lebih Nunggak, Barcelona Bayar Pesangon Quique Setien Secara Nyicil
Barcelona akan kembali ke papan atas klasemen jika mampu mendulang poin penuh sekaligus memberi peringatan kepada para rivalnya.
Tapi jika sebaliknya, Barca banyak diyakini akan kesulitan bersaing di musim ini. Pelatih Barcelona Ronald Koeman percaya, hasil El Clasico belum akan menentukan apapun.
"Clasico adalah salah satu pertandingan paling penting di musim ini dan sebuah kesempatan untuk menunjukkan bahwa kami dalam jalur yang tepat," ungkap Koeman di ESPN.