WahanaNews.co | Secara resmi kawasan Ancol terpilih sebagai lokasi sirkuit penyelenggaraan Formula E Jakarta 2022.
Keputusan memilih Ancol sebagai bakal sirkuit adu balap mobil listrik itu diumumkan hari ini, Rabu (22/12/2021), oleh Ketua Pelaksana Formula E Ahmad Sahroni.
Baca Juga:
Gelaran Formula E 2024 Batal, DPRD DKI Sebut Pemilu Lebih Penting
"Kami telah menentukan balapan Formula E seri Jakarta yang akan kita gelar di Sirkuit Ancol," kata dia di Ancol.
Panjang lintasan 2,4 kilometer, titik start akan ditempatkan di tempat parkir kendaraan yang lurus ke arah timur dan berbelok ke kanan melewati restoran Ombak Laut.
Dari restoran Ombak Laut, lintasan mengarah ke barat melintasi Mall Ancol Beach City (ABC) kemudian melintasi area kosong yang masih belum dibangun oleh Ancol.
Baca Juga:
Mahfud MD Mengaku Tidak Tahu Soal Anies Baswedan Akan Jadi Tersangka KPK
Arah trek dengan lebar 16 meter dan 18 tikungan itu akan mengikuti arah jarum jam.
Sepanjang tur lintasan, terlihat jalanan yang kurang terawat dan banyak ilalang di pinggirnya.
Bahkan, banyak aspal dalam kondisi rusak, area kosong yang akan dilintasi sirkuit masih berbentuk tanah lapang.