WahanaNews.co | Kontingen Malaysia dibayangi rekor terburuk di SEA Games jika gagal mencapai target emas pada SEA Games 2021 di Vietnam.
Dikutip dari Sinar Harian pada multievent tahun ini skuad Malaysia ditarget meraih 36 emas, 35 perak, dan 75 perunggu.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Menurut Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia Seri Ahmad Faizal Azumu, target 36 emas, 35 perak, dan 75 perunggu adalah realistis.
Dalam laporan tersebut, berdasarkan hitung-hitungan, Malaysia bisa mencapai target tersebut. Target itu dicanangkan lantaran beberapa cabang andalan Malaysia hilang di SEA Games 2021, yaitu squash dan berlayar.
Selain itu, sebanyak 22 cabang olahraga lain yang biasa menjadi lumbung medali bagi Malaysia seperti: hoki, rugby, dan selancar juga tidak dipertandingkan di Malaysia.
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
Di tengah kemungkinan Malaysia bisa mendapat target realistis itu, ancaman tenggelam dalam rekor terburuk SEA Games juga membayangi Malaysia.
Dalam pemberitaan Sinar Harian, Malaysia yang dipimpin Datuk Nur Azmi Ahmad sebagai CdM akan memiliki sejarah hitam apabila gagal meraih 36 emas yang dianggap sebagai target aman.
Rekor buruk itu bisa tercipta lantaran pada SEA Games edisi sebelumnya pada 2019 di Filipina, Malaysia gagal mencapai target.