Namun, setelah itu, tidak ada selebrasi berlebihan, Luis Suarez mengayuhkan kedua tangannya dengan simbol minta maaf.
Rasa hormatnya untuk tim yang pernah ia bela selama enam tahun itu.
Baca Juga:
Barcelona Menang 3-2 atas Almeria Meski Kurang Meyakinkan dalam Liga Spanyol
"Saya sudah tahu bahwa jika saya mencetak gol saya akan meminta maaf," ungkap Suarez.
"Karena rasa hormat, kasih sayang saya, untuk penggemar Barcelona lainnya, untuk karier yang saya miliki di Barcelona, untuk periode (sulit) yang dialami rekan-rekan saya, dan para penggemar," pungkasnya.
Suarez mengaku senang dari apa yang dicapai timnya, meraih kemenangan yang sudah menjadi targetnya untuk tampil maksimal di setiap pertandingan.
Baca Juga:
Laga Seru Antara Villarreal Vs Barcelona, Barca Menang dengan Skor 4-3
Dengan hasil ini, Atletico Madrid bertengger di posisi kedua klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 17 poin dari 8 pertandingan.
Sementara Barcelona terlempar ke posisi 10 dengan baru mengemas 12 poin dari 7 laga. [dhn]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.