WahanaNews.co | Pembalap asal Italia, Enea Bastianini, memenangi balapan di Sirkuit Lusail Qatar, Minggu (6/3/2022).
Rider berjuluk The Beast ini menjadi yang tercepat setelah melakoni 27 lap balapan malam GP Qatar di Sirkuit Lusail yang benderang.
Baca Juga:
Jokowi Bakal Ikut Konvoi Bareng Pembalap MotoGP di Sirkuit Mandalika
Bastianini dari tim Gresini Racing ini membawa logo Wonderful Indonesia di atas podium, yang terpampang di motor Ducati Desmosedici GP21.
Juara dunia Moto2 2020 ini memulai balapan dari urutan kedua, di belakang pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin, yang meraih pole position.
Start dari grid terdepan menguntungkan Enea Bastianini di sirkuit yang ramah untuk mesin Ducati ini.
Baca Juga:
Enea Bastianini Keluar Sebagai Juara MotoGP Qatar 2022
Balapan ini awalnya dipimpin pembalap Repsol Honda rekan setim Marc Marquez, Pol Espargaro.
Tetapi, Pol Espargaro melakukan kesalahan saat di tikungan 1 Sirkuit Lusail, 7 lap jelang balapan usai.
Pembalap asal Spanyol bernomor motor 44 ini terpaksa harus merelakan posisi pimpinan balapan ke Bastianini.
Sementara dia harus turun ke posisi ketiga di belakang pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Brad Binder.
Bastianini yang memaksimalkan power Ducati di lintasan lurus tanpa kesalahan mengambil kesempatan.
Tanpa hambatan, Bastianini dengan nomor motor 23 bercorak khas warna merah muda ini melesat menjadi yang terdepan.
Urutan pembalap tetap tidak berubah hingga akhir balapan seri pembuka kalender MotoGP 2022 ini.
Bastianini memastikan diri mengoleksi 25 poin dan duduk di posisi pertama klasemen sementara kejuaraan dunia MotoGP 2022.
Kemenangan Bastianini ini juga membawa berkah bagi Indonesia.
Pasalnya, Kemenparekraf sudah memasang logo sponsor Wonderful Indonesia di motor Gresini Racing.
Kemenangan Bastianini memastikan eksposure yang lebih tinggi atas slogan pariwisata Indonesia itu.
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno patut berbangga.
Berikut ini hasil lengkap Balapan MotoGP Grand Prix of Qatar di Sirkuit Lusail Minggu (6/3/2022):
1. Enea Bastianini, Gresini Racing
2. Brad Binder, Red Bull KTM Factory Racing
3. Pol Espargaro, Repsol Honda
4. Aleix Espargaro, Aprilia Racing
5. Marc Marquez, Repsol Honda
6. Joan Mir, SUZUKI ECSTAR
7. Alex Rins, SUZUKI ECSTAR
8. Johann Zarco, Pramac Racing
9. Fabio Quartararo, Monster Energy Yamaha
10. Takaaki Nakagami, LCR Honda IDEMTISU
11. Franco Morbidelli, Monster Energy Yamaha
12. Maverick Vinales, Aprilia Racing
13. Luca Marini, Mooney VR46 Racing
14. Andrea Dovizioso, WithU Yamaha RNF
15. Remy Gardner, Tech3 KTM Factory Racing
16. Darryn Binder, WithU Yamaha RNF
17. Fabio Di Giannantonio, Gresini Racing
18. Raul Fernandez, Tech3 KTM Factory Racing
DNF:
- Jorge Martin, Pramac Racing
- Francesco Bagnaia, Ducati Lenovo
- Miguel Oliveira , Red Bull KTM Factory Racing
- Alex Marquez, LCR Honda CASTROL
- Jack Miller, Ducati Lenovo
- Marco Bezzecchi, Mooney VR46 Racing. [gun]