Penampilan penuh Lionel Messi dalam laga persahabatan tersebut menjadi pertanda positif bagi timnas Argentina.
Namun, kini alarm kembali berbunyi untuk Tim Tango setelah Messi dilaporkan berlatih secara terpisah dalam sesi latihan terbaru.
Baca Juga:
4 Fakta Lionel Messi Dinobatkan sebagai Atlet Terbaik 2023
Sumber di dalam tim sejatinya telah memastikan bahwa Messi akan bermain pada laga pertama fase grup Piala Dunia 2022 kontra Arab Saudi.
Namun, Marca menilai, fakta Messi berlatih sendiri tetap menjadi alarm peringatan untuk timnas Argentina.
Sebelum ini, Argentina sudah kehilangan dua pemain akibat mengalami cedera. Mereka adalah Nicolas Gonzalez dan Joaquin Correa.
Baca Juga:
Peluang Tampil Lagi di Piala Dunia 2026, Begini Jawaban Lionel Messi
Sebagai gantinya, pelatih Argentina Lionel Scaloni memanggil dua nama baru, yakni Angel Correa dan Thiago Almada.
Angel Correa merupakan salah satu pemain yang membantu timnas Argentina menjadi juara Copa America 2021. Sementara itu, Thiago Almada baru kali pertama dipercaya membela skuad Argentina di turnamen resmi.
Thiago Almada sebelumnya aktif memperkuat tim junior Argentina, dari U20 hingga U23. [ast]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.