WahanaNews.co | Calon pemain naturalisasi, Sandy Walsh, sangat berharap segera bisa memperkuat Timnas Indonesia.
Ada banyak hal yang ingin ia lakukan untuk sepakbola Indonesia.
Baca Juga:
2 Naturalisasi Masuk, Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2022
Sandy Walsh merupakan satu di antara tiga pemain yang saat ini sedang diproses naturalisasi PSSI, bersama Jordi Amat dan Shayne Pattynama.
Saat ini, dokumen ketiga pemain tersebut sudah ada di Kemenkumham.
Diharapkan, proses naturalisasi mereka rampung pada April 2022.
Baca Juga:
Makan Nasi Padang, Jordi dan Walsh Antusias Lihat Banyak Piring
Sandy Walsh cs diharapkan bisa bisa membela timnas Indonesia di babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 yang akan digelar pada Juni 2022.
"Saya berharap bisa berbagi pengalaman yang saya punyai karena sudah bermain secara profesional selama 10 tahun di Belgia dan juga di beberapa kompetisi besar di Eropa," kata Sandy Walsh, dikutip YouTube Embassy of Indonesia Brussel.
Selain itu, Sandy juga berharap bisa membuat pemain Indonesia lebih maju.
Tentu saja hal itu dilakukan dengan komunikasi yang baik.
Sandy Walsh tidak ingin kehadirannya justru mengubah Timnas Indonesia.
"Yang pasti saya ingin berkomunikasi. Saya tidak datang untuk mengubah kebiasaan bersepak bola dari tim yang sudah ada," ucap Sandy Walsh.
"Tetapi, saya pikir sedikit pengetahuan yang pernah saya pelajari di Eropa mungkin bisa membantu pemain muda dan pemain berbakat Indonesia untuk lebih maju dan naik ke level berikutnya," ucap dia.
Lebih lanjut, pemain 27 tahun tersebut juga bertekad untuk membuat Timnas Indonesia lebih kuat.
Dia berharap kehadirannya mampu membuat skuad Garuda lebih berprestasi.
"Kira-kira itu dan juga mencoba menjadi yang terbaik di lapangan. Membantu berkembangnya tim dari negara yang sangat menyukai sepak bola," ucap Sandy.
"Saya juga akan mencoba menikmati permainan dan memenangi pertandingan tentunya, mencoba untuk menang sebanyak-banyaknya," harapnya. [gun]