WAHANANEWS.CO, Jakarta - Manchester City menjalani musim 2024/2025 dengan performa jauh dari harapan.
Di tengah hasil buruk di Liga Inggris dan Liga Champions, peluang mereka meraih trofi semakin menipis.
Baca Juga:
Manchester City Ajukan Tawaran Resmi untuk Rekrut Bintang Eintracht Frankfurt, Omar Marmoush
The Citizens terancam mengakhiri musim tanpa gelar. Satu-satunya harapan tersisa kini ada di Piala FA, yang menjadi fokus utama mereka.
City tertinggal 18 poin dari Liverpool yang memimpin klasemen sementara Premier League. Dengan hanya empat pertandingan tersisa, City dipastikan gagal mempertahankan gelar juara yang mereka raih dalam empat musim terakhir.
Di kompetisi lain, City juga sudah lebih dulu tersingkir dari Carabao Cup di putaran keempat, serta mengalami kegagalan lolos ke babak 16 besar Liga Champions untuk pertama kalinya di era Pep Guardiola.
Baca Juga:
Gol John Stones di Menit Akhir Antar Manchester City Menang 2-1 atas Wolves
Kini, di ajang Piala FA, Manchester City sudah menjejak semifinal dan akan menghadapi Nottingham Forest pada Minggu (27/4/2025) pukul 22.30 WIB.
Menjelang laga tersebut, Pep Guardiola menegaskan betapa seriusnya timnya untuk meraih gelar ini.
"Kami harus lolos ke final lebih dulu, terlalu banyak pertandingan musim ini yang tidak berjalan baik. Kami akan menghindari kerugian yang lebih besar bagi klub (jika memenangi Piala FA)," ujar Guardiola dikutip ESPN, Sabtu (25/4/2025).