WahanaNews.co | Hari kedua pelaksanaan Pekan Paralimpik Daerah (Peparda) ke VI Jawa Barat 2022, Kontingen National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Kabupaten Bogor, sudah mengantongi 13 medali emas, 3 medali perak, dan 10 medali perunggu.
Kontingen Atlet National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Kabupaten Bogor, di hari kedua Pekan Paralimpik Daerah (Peparda) ke VI Jawa Barat 2022, sudah mengantongi 13 medali emas, 3 medali perak, dan 10 medali perunggu.
Baca Juga:
Pernah Dipimpin Hans Tomasoa, Inilah Profil PT Samudera Indonesia
Diketahui hari pertama, kontingen ‘Bumi Tegar Beriman’ yang dinahkodai, Bambang Widodo Tawekal sudah mengemas 8 medali emas yang diraih atlet cabang olahraga (Cabor) para Panahan, Tenis Meja dan Judo.
Di hari ini, Kamis (24/11/2022) pukul 17.00 WIB, pasukan asuhan M. Misbach menyabet 5 medali emas. Itu diraih dari Cabor Angkat Berat dan Tenis Lapangan.
Sebanyak 3 medali perak dipersembahkan atlet Cabor para Angkat Beras, Tenis Meja dan Tenis Lapangan, sementara 10 medali perunggu diraih atlet dari Cabor Judo, Panahan, Tenis Meja dan Menembak.
Baca Juga:
410 Kepala Desa di Kabupaten Bogor Mendapat Perpanjangan Masa Jabatan
Ketua Kontingen Peparda VI Kabupaten Bogor, Bambang Widodo Tawekal mengucapkan berterima kasih atas jerih payah atlet NPCI Kabupaten Bogor, hingga saat ini sudah mempersembahkan 13 medali emas, 4 perak dan 10 perunggu.
“Saya berterima kasih atas perjuangan para atlet NPCI, atas kerja keras dan semangatnya, hingga sore ini Peparda VI Jabar 2022 bisa mempersembahkan 13 medali emas, 4 perak dan 10 perunggu untuk masyarakat Kabupaten Bogor,” ucap Bambang Widodo Tawekal kepada awak media, di Komplek Stadion Wibawa Mukti, Kelurahan Sertajaya, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Kamis (24/11/2022).
BWT, sapaan akrab Bambang Widodo Tawekal ini, menerangkan 2 Cabor andalan Kontingen Kabupaten Bogor, pada hari ini belum bertanding. Dia yakin, 2 dari 12 Cabor tersebut akan mempersembahkan banyak medali emas.